HOME PEMBANGUNAN PROVINSI SUMATERA BARAT

  • Jumat, 23 Februari 2018

Legislator PKS Asal Sumbar Bedah 1.102 Warung

Legislator Refrizal saat memberikan sambutan pada saat bedah lapau di Kampuang Jawa 2, Pariaman Tengah
Legislator Refrizal saat memberikan sambutan pada saat bedah lapau di Kampuang Jawa 2, Pariaman Tengah

Padang (Minangsatu) - Wakil rakyat asal Sumatera Barat dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Refrizal, membedah 1.102 lapau atau Warung  yang tersebar di beberapa daerah di Sumbar.

Aksi tersebut diklaim satu-satunya aksi nyata yang dilakukan anggota DPR bagi masyarakat.

Refrizal mengatakan, bedah warung atau lapau dilakukannya saat melakukan reses, tercatat sampai hari ini sudah 1.102 lapau yang sudah dibenahi.

Ia menjelaskan, dalam tradisi Minangkabau, surau, lapau (warung) dan rantau adalah tiga institusi kuat dalam membentuk watak generasinya. Lapau sendiri adalah salah satu simpul informasi pedesaan. 

Warga menyaksikan bedah lapau yang diprakarsai oleh Legislator PKS Refrizal

Bagi Refrizal, membantu orang per orang tentulah mustahil. Maka ia melihat lapau di nagari-nagari, di korong dan kampuang pada dasarnya tidak layak. Modal kerja pemilik lapau pun ala kadarnya.

"Coba saja uji belanja Rp10.000 kasih uang Rp100 ribu, pasti susah  mengumpulkan uang kembaliannya. jika ingin ekonomi bergerak maka ekonomi rakyat harus diperbaiki, Pada gilirannya lapau akan ramai," katanya pada acara reses di Kampuang Jawa 2, Pariaman Tengah yang dihadiri ratusan orang.

Pada kesempatan tersebut Legislator PKS tersebut juga langsung menyerahkan bantuan dana untuk pelaksanaan bedah lapau.

Refrizal ingin setiap lapau harus ikut program Kredit UMI (Kredit Ultra Mikro) bersama PNM (Permodalan Nasional Madani). Ini supaya lapau-lapau yang ada bisa dinaikan ke arah Mini market dengan mempertahankan budaya lapau yang ada sekarang. 

"UMI itu kan program pemerintah untuk membina pemilik lapau ke arah mini market lapau modern,
 Merek telah kita patenkan dengan Lapau Mart," kata Refrizal.

"Kalau pulang Ajo ko, taruih mambantu, sero," kata seorang warga.(TE)


 


Wartawan : TE
Editor :

Tag :#PKS #LegislatorPKS #Refrizal

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com