HOME SOSIAL BUDAYA KABUPATEN PASAMAN
- Jumat, 3 April 2020
Bungkam Coronavirus!; Miradelima Ajak Masyarakat Tetap Di Rumah Dan Berkegiatan Positif

Lubuk Sikaping (Minangsatu) - Semakin meningkatnya penyebaran virus corona (covid-19) yang sudah menjadi pandemi bagi masyarakat dunia saat ini, Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Pasaman, Miradelima mengimbau masyarakat untuk senantiasa jaga pola hidup bersih, tetap tenang dan berkegiatan positif di rumah.
Miradelima mengatakan semua elemen masyarakat dan pemerintah harus bekerjasama dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona ini. Namun, melawan virus ini kesadaran masyarakat sendiri sangatlah penting.
“Kita himbau masyarakat untuk tidak panik, tetap waspada dalam mencegah penyebaran virus ini. Mari bersama senantiasa terapkan pola hidup bersih dan jangan lupa untuk berjemur matahari 10 hingga 15 menit di pagi hari. Tetaplah di rumah dengan selalu berkegiatan positif dan bermanfaat, contohnya menanam sayur serta pohon produktif,” ujar Miradelima di rumahnya, Jumat (3/4).
Isteri dari Wakil Bupati Pasaman, Atos Pratama ini juga mengungkapkan, bahwa dalam ajakannya untuk tetap di rumah kepada masyarakat, ia menghadirkan chalenge untuk para anggota GOW Pasaman dengan cara berfoto dengan sayur atau pohon yang ditanam lalu kirimkan ke group dan media sosial.
"Untuk membangkitkan semangat positif dan kejenuhan di rumah, GOW Pasaman mengajak anggotanya untuk gemar menanam sayur dan pohon. Untuk keseruannya, saya hadirkan chalenge dengan hadiah bibit buah-buahan dan Alhamdulillah para ibu-ibu GOW ini sangat bersemangat," ungkap Miradelima seraya senyum tipis.
Mira juga mengimbau masyarakat ikut aktif mendukung pemerintah pusat dan pemerintah daerah dalam memerangi virus dengan perilaku hidup bersih dan sehat di lingkungan masing-masing.
Masyarakat juga diminta mengurangi kegiatan di luar rumah, apalagi mengikuti kegiatan yang melibatkan banyak orang.
“Melawan virus Covid-19 kita harus bersama-sama melakukan pencegahan terhadap penyebarannya. Kesadaran masyarakat harus diutamakan, jaga kebersihan diri dan lingkungan untuk mencegah semua itu,” tegasnya.
Selain itu, Miradelima juga mengatakan bahwa peran media massa juga sangat penting dalam memberikan perkembangan informasi kasus virus covid-19.
"Selamat kepada para pemenang BBC challenge (Berjemur dan Bercocoktanam Cantik). Juaranya yakni Silfia Triza dari Bundo Kanduang, Hartini Har Aisyiyah, Asniwati Effendi dari Perwati, Devie Muharni dari Perwira, Ratnawati dari BKMT, Yuniwati dari Kertawredatama, Yulianis dari Bhayangkari, Susi Isbanda, Yona Merivia dari Perwosi, Ria dari IGTK, Riza Syafni Eriza dari Gop TKI, Piken Lestari dari Perwira dan Ismeli Putri dari DW Kemenag Pasaman. Terima kasih kiriman foto cantiknya. Hadiahnya bibit buah durian, sirsak, rambutan, alpukat, belimbing agar segera dijemput," pungkas Miradelima.
Editor : sc.astra
Tag :#bungkamcoronavirus #miradelima #gow
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
DPD PAN PASAMAN BAGIKAN DAGING SAPI KURBAN DARI H. ARISAL AZIZ
-
SEMANGAT BERQURBAN, MASJID NURUL HUDA TAMPANG SEMBELIH 7 EKOR SAPI DI IDUL ADHA 1446 H
-
YAYASAN H. ARISAL AZIZ BANTU KORBAN KEBAKARAN DI MALAMPAH BARAT PASAMAN
-
PINCA BANK NAGARI LUBUK SIKAPING SERAHKAN HADIAH SEPEDA MOTOR KEPADA DUA NASABAH, NUR ADILAH DAN KAS NAGARI PAUAH
-
CARA AMAN DAN MUDAH MENUJU BAITULLAH, SHAHIBUNA UMRAH PASAMAN GELAR PELATIHAN DASAR KEMITRAAN TAHUN 2025
-
MUSIK SEBAGAI MOOD BOOSTER DI TENGAH KESIBUKAN
-
DINAKHODAI ARISAL AZIZ, OPTIMISTIS MATAHARI KEMBALI BERSINAR TERANG DI SUMBAR
-
TRANSFORMASI PSIKOLOGI ANAK MELALUI PENDIDIKAN INKLUSIF DAN HUMANISTIK
-
PSIKOLOGI HUMANISTIK PADA TOKOH YASUAKI YAMAMOTO DALAM NOVEL “TOTTO-CHAN GADIS KECIL DI PINGGIR JENDELA” KARYA TETSUKO KUROYANAGI
-
MANARI DI LADANG URANG: ANTARA KEBEBASAN DAN KESADARAN SOSIAL DALAM BINGKAI KEARIFAN MINANGKABAU