HOME BIROKRASI KABUPATEN DHARMASRAYA

  • Sabtu, 30 November 2019

Wakil Bupati Amrizal Jadi Irup Upacara HUT KORPRI Ke 48

Wabup Amrizal jadi irup Upacara HUT KORPRI ke 48
Wabup Amrizal jadi irup Upacara HUT KORPRI ke 48

Dharmasraya (Minangsatu) - Wakil Bupati Dharmasraya H Amrizal Dt Rajo Medan, bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dalam rangka memperingati hari Korpri ke 48 tahun, dan hari kesehatan Nasional (HKN) ke-55 tahun, dilapangan kantor bupati setempat, Jumat (29/11). 

Upacara tersebut juga diikuti oleh seluruh anggota Korpri, jajaran dinas kesehatan, Forkopimda, Staf Ahli Bupati, Asisten, Kepala OPD, Organisasi Wanita dan sejumlah unsur lainnya.

Pada kesempatan itu, H Amrizal Dt Rajo Medan, membacakan amanat tertulis Presiden Joko Widodo. Sesuai amanat presiden, bahwasanya persaingan antar negara di era revolusi industri 4.0 semakin sengit, untuk berebut teknologi, berebut pasar dan memperebutkan talenta hebat yang digunakan untuk memajukan negara.

Namun persaingan itu tidak mesti untuk diikuti. Korpri harus menghadapinya dengan mengedepankan kreatifitas dan kecepatan.


"Kita tidak boleh takut. Kita hadapi persaingan dengan cara baru, terobosan baru. Kreatifitas, kecepatan dan inovasi adalah kuncinya," kata Ninik Mamak Sungai Kambut itu. 

Adapun kedepannya, langkah awal untuk itu, dengan sistem mengurangi kegiatan seremoni, besifat rutinitas. Selanjutnya lebih meningkatkan produktifitas dengan berorientasi pada hasil.Tugas birokrasi adalah memastikan rakyat terlayani dengan baik serta bentuk program pembangunan terdelivered, sehingga dirasakan manfaatnya oleh rakyat. 

Menyangkut, HKN ke 55, sesuai arahan presiden, perlu perhatian kusus terhadap  dua isu kesehatan, yakni sumber daya manusia (SDM) berkualitas, dan jaminan kesehatan nasional. Kedepan perlu diatasi yakni, tingginya harga obat dan alat kesehatan. Serta masih rendahnya penggunaan alat kesehatan buatan dalam negeri.


Wartawan : Syaiful Hanif
Editor : sc.astra

Tag :#dharmasraya #hut korpri #upacara #wabup amrizal

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com