HOME BIROKRASI KABUPATEN LIMAPULUH KOTA

  • Minggu, 16 Juni 2019

Tingkatkan Pelayanan, Nagari Piobang Manfaatkan Generasi Muda Mahir IT

Nagari Piobang
Nagari Piobang

Piobang (Minangsatu)- Untuk meningkatkan pelayanan, Nagari Piobang yang termasuk ke wilayah Kecamatan Payakumbuh Kabupaten Limapuluh Kota, mulai 2019 ini sudah memanfaatkan tenaga kerja dari generasi muda yang menguasai Ilmu Teknologi (IT).

"Sekarang sudah 75 persen  pegawai kantor kita menguasai Ilmu Komputer atau IT, dan kita akan manfaatkan generasi muda yang menguasai komputer tersebut, sebab tanpa memafaatkan tenaga yang mengusai IT, kerja administrasi sangat lambat untuk terselesaikan" kata Sofyan Nur walinagai Piobang, Minggu (16/6) di Piobang. 

Dikatakan, nagari Piobang sekarang juga sudah bisa mengakses Internet, untuk itu dia juga akan mengabdalkan hal tersebut untuk memajukan tata kelola pemerintahan nagari yang baik.

"Dulu mana ada internet di sini, jangankan internet sinyal untuk nelvon aja susah,  dan sekarang jangankan komputer lewat smartphone aja sudah bisa mengaksesnya, apalagi sekarang harga paket datanya sudah bisa di bilang terjangkau" ujarnya sambil sedikit tertawa. 

Bicara tentang dana desa, walinagari menyebut sudah menerima 20 persen.

"Dana desa kita kebagian Rp. 860 juta, dan udah di transfer 20 persen oleh Pemkab, dan kami juga sudah merealisir berbagai kegiatan sesuai kebutuhan dan sesuai petunjuk penggunaannya, karena kita berpatok pada hasil musrenbang" ungkapnya. 

Selain dana desa, Nagari Piobang juga telah menerima dana bagi hasil pajak Rp 42 Juta,  dana desa 2019 dari Rp 813 Juta sudah diterima 50 persen, serta dana bagi hasil retribusi daerah 2019  Rp 7 Juta lebih. "Lewat dana-dana itu, pembangunan sarana dan prasarana di kenagarian kita makin menggeliat" tambahnya


Wartawan : Fegi Andriska Putra
Editor : melatisan

Tag :#piobang

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com