HOME BIROKRASI KOTA PADANG PANJANG
- Jumat, 14 Maret 2025
Sidak Ke RSUD, Wako Hendri-Wawako Allex Temukan Banyak Fasilitas Terbengkalai.

Sidak ke RSUD, Wako Hendri-Wawako Allex Temukan Banyak Fasilitas Terbengkalai.
Pd.Panjang.(Minangsatu).- Wali Kota, Hendri Arnis dan Wakil Wali Kota, Allex Saputra melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Padang Panjang. Keduanya ingin memastikan, apabila fasilitas dan pelayanan kesehatan di rumah sakit itu berjalan dengan baik dan optimal.
Dalam sidak yang berlangsung pada Kamis (14/3/2025) kemaren. sekitar pukul 01.30 WIB, WAKO Hendri dan Wawako Allex memeriksa setiap lantai, lorong, dan ruang di RSUD. Mereka ingin memastikan bahwa fasilitas dan peralatan kesehatan di rumah sakit tersebut memadai dan berfungsi dengan baik.
Selain memeriksa fasilitas, Hendri dan Allex juga mengajak tenaga medis dan keamanan yang bertugas itu untuk berbincang-bincang dan berbagi ide. Mereka ingin mendengar langsung dari petugas tentang sistem serta kendala dan permasalahan yang dihadapi di lapangan.
"Kita ingin memastikan, bahwa pelayanan kesehatan di RSUD ini berjalan dengan baik dan optimal. Kita juga ingin mendengar langsung dari petugas tentang kendala dan permasalahan yang dihadapi di lapangan, sehingga kita dapat segera menyelesaikannya,” ujarnya.
Allex menambahkan, sidak ini juga bertujuan meningkatkan kualitas pelayanan dan fasilitas RSUD Padang Panjang.
"Kita ingin memastikan bahwa RSUD ini menjadi rumah sakit yang berkualitas dan dapat memberikan pelayanan kesehatan yang optimal bagi masyarakat.
Meski dalam kesempatan ini, kami mendapati banyak sekali fasilitas yang terbengkalai, dan tidak terperhatikan. Seperti jendela ruangan yang rusak, plafon yang bocor, bahkan botol handsanitizer yang kosong terjejer di lorong-lorong ruangan," ujarnya.
Dengan sidak ini, diharapkan pelayanan kesehatan di RSUD Padang Panjang dapat semakin baik dan optimal. Masyarakat dapat merasakan manfaatnya dan memiliki kepercayaan yang lebih besar terhadap pelayanan kesehatan di RSUD.
Sidak ini juga menunjukkan komitmen Pemko untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pelayanan kesehatan yang berkualitas. Dengan demikian, masyarakat dapat hidup sehat dan sejahtera.
Editor : melatisan
Tag :#RSUD Padang Panjang #Wako Hendri Arnis
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
DPRD SOROT BERBAGAI ISU STRATEGIS DI REKOMENDASI LKPJ WAKO PADANG PANJANG 2024
-
PEMKO BERSAMA DPRD PADANG PANJANG BAHAS RANCANGAN AWAL RPJMD 2025–2029
-
SIKAPI KELUHKAN WARGA, WAWAKO ALLEX LANGSUNG TERJUN LAPANGAN
-
PERKUAT SINERGI LINTAS LEMBAGA, WAWAKO ALLEX SAPUTRA SILATURAHMI KE BPN SUMBAR
-
BERIKAN RASA NYAMAN KE WARGA, PEMKO LAKUKAN REKAYASA LALIN DI PUSAT KOTA PADANG PANJANG.
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU