HOME BIROKRASI KOTA PADANG PANJANG
- Selasa, 7 November 2023
Pj Wako Padang Panjang Sonny BP Terima Medali Emas Bhumandala Award 2023 Dari BIG

Pj Wako Padang Panjang Sonny BP Terima Medali Emas Bhumandala Award 2023 dari BIG
Pd. Panjang (Minangsatu) - Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Panjang, Sonny Budaya Putra, A.P, M.Si, Senin (6/11/2023) kemaren malam, menerima penghargaan medali emas Bhumandala Kanaka dari Badan Informasi Geospasial (BIG).
Penyerahan penghargaan Bhumandala Award 2023 tersebut, berlangsung di Discovery Kartika Plaza Hotel, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Provinsi Bali.
Bhumandala Award ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan Asia Pacific Geospasial Forum (APGF) 2023. Di ajang ini melibatkan sejumlah Kementerian/Lembaga, Pemerintah Daerah, terutama daerah sudah memanfaatkan informasi geospasial. Daerah yang lolos melalui seleksi, penjurian dan presentasi, itu diberi penghargaan.
Disini, pemerintah Kota Padang Panjang dari 70 inovasi pemanfaatan informasi geospasial, berhasil mendapat medali emas ini melalui aplikasi WebGIS Simpel Perumdam Tirta Serambi, ujar Sonny yang dikesempatan penerimaan penghargaan medali emas Bhumandala Kanaka turut didampingi Direktur Perumdam Serambi Kota Padang Panjang, Adrial Abu Bakar, ST.
Sejatinya, WebGIS Simpel, merupakan inovasi sistem pelayanan berbasis geospasial Perumdam Tirta Serambi yang di mulai dari sumber air, pengolahan, jaringan pipa sampai ke pelanggan, timpal Adrial.
Atas nama Pemko Padang Panjang, kami mengucapkan terima kasih kepada BIG yang telah memberikan kesempatan untuk mengikuti kegiatan Bhumandala Award 2023 tentang Inovasi Pemanfaatan Geospasial.
“ Alhamdulillah, inovasi kita mendapatkan penghargaan medali emas atau Bhumandala Kanaka pada tahun ini, “ tukuk Sonny.
Editor : melatisan
Tag :#Pj Wako Sonny Budaya Putra #penghargaan
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
DPRD PADANG PANJANG SAHKAN PERDA RPJMD 2025-2029 DAN PERUBAHAN APBD 2025
-
WAGUB VASKO DAN WAWAKO ALLEX TINJAU TERMINAL BUSUR, SOROTI JALAN RUSAK PARAH DALAM TERMINAL BUKIT SURUNGAN
-
DIDUKUNG BAZNAS DAN BANK NAGARI, 71 ANAK IKUTI KHITANAN MASSAL DI RSI YARSI.
-
KEPALA BNPB RESMIKAN JEMBATAN TANJUNG-TANAH BATO DAN LUBUK MATA KUCING.
-
PERKUAT PENETRASI TRANSFORMASI DIGITAL, GM TELKOM WITEL SUMBAR-JAMBI KUNJUNGI PADANG PANJANG
-
DINAKHODAI ARISAL AZIZ, OPTIMISTIS MATAHARI KEMBALI BERSINAR TERANG DI SUMBAR
-
TRANSFORMASI PSIKOLOGI ANAK MELALUI PENDIDIKAN INKLUSIF DAN HUMANISTIK
-
PSIKOLOGI HUMANISTIK PADA TOKOH YASUAKI YAMAMOTO DALAM NOVEL “TOTTO-CHAN GADIS KECIL DI PINGGIR JENDELA” KARYA TETSUKO KUROYANAGI
-
MANARI DI LADANG URANG: ANTARA KEBEBASAN DAN KESADARAN SOSIAL DALAM BINGKAI KEARIFAN MINANGKABAU
-
BARA KATAJAM LADIANG,LABIAH TAJAM MULUIK MANUSIA: SEBUAH PRIBAHASA MINANGKABAU