- Jumat, 30 September 2022
Keterbukaan Informasi Adalah Pilar Penting Terwujudnya Pemerintahan Yang Baik

Padang (Minangsatu) - Dewan Pimpinan Cabang Peradi Padang bekerjasama dengan Fakultas Hukum Universitas Bung Hatta menyelenggarakan 'Diskusi Keterbukaan Informasi Publik'. Diskusi dilaksanakan Jumat (30/9/2022) di Kampus 2 Universitas Bung Hatta, Aie Pacah, Padang.
Diskusi yang dihadiri sekitar 200 orang kalangan advokat, mahasiswa dan komisioner Komisi Informasi Sumbar, menghadirikan narasumber Wakil Ketua Komisi Informasi Pusat, Arya Sandhiyudha, PhD dan Dekan Fakultas Hukum Universitas Bung Hatta Dr Uning Pratimaratri. Diskusi dipandu oleh dosen Fakultas Hukum Universitas Bung Hatta, Helmi Chandra, Sy, S.H., MH.
Dalam paparannya, Arya menyampaikan tentang pentingnya keterbukaan informasi publik yang merupakan hak rakyat. Kata Arya, UU keterbukaan informasi publik merupakan implementasi dari konsep Open Government (keterbukaan pemerintah) yang memastikan terwujudnya transparansi dan partisipasi publik.
Dr Uning, mengulas tentang aspek hukum keterbukaan informasi publik. Dr Uning menyampaikan UU No. 14/2008 adalah hukum administrasi yang juga memuat sanksi pidana bagi para pelanggarnya.
Sementara itu, Ketua DPC Peradi Padang Miko Kamal, S.H., LL.M. PhD, dalam sambutan pembukaan Diskusi menyampaikan bahwa keberadaan UU Keterbukaan Informasi Publik adalah pilar penting dalam mewujudkan pemerintahan yang baik. Miko juga menyampaikan bahwa keberadaan UU Keterbukaan Informasi Publik sangat membantu advokat dalam menjalankan profesi. Oleh karena itu, advokat harus memahami secara benar substansi dari UU Keterbukaan Informasi Publik.
Editor : ranof
Tag :#Diskusi peradi padang #Keterbukaan informasi publik #Universitas bung hatta #Sumbar
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
-
LBH Padang Sebut Korban Persekusi Di Pesisir Selatan Adalah Pengunjung Cafe
-
Wamenkumham Temui Gubernur Mahyeldi Bahas Restorative Justice Di Minang Untuk Susun RKUHP
-
Penyalahgunaan BBM Bersubsi Di Sumbar Terungkap
-
Setelah Hampir 1 Tahun Meraup Untung, Pengoplos Gas LPG Bersubsidi Di Padang Akhirnya Terungkap
-
Miko : Menyebarkan Foto Anak Korban Kekerasan Melanggar Hukum
-
Tidak Selalu Hitam Putih : Catatan Hendry Ch Bangun
-
Permainan Anak Tradisional Minangkabau
-
NENEK NURIYAH MENDAPAT BANTUAN MODAL USAHA DARI MENSOS RI
-
Bulan Mei Dan Pers Kita, Catatan Hendry Ch Bangun
-
MEMPERKUAT PENGAJARAN BAHASA DAN KEARIFAN LOKAL MELALUI LAGU DAERAH