HOME KESEHATAN KOTA BUKITINGGI
- Selasa, 15 September 2020
Wako Ramlan Nurmatias: Hingga Saat Ini Sudah 3.490 Orang Warga Bukittinggi Ikuti Tes Swab

Bukittinggi (Minangsatu) - Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias mengatakan sampai saat ini sebanyak 3.490 orang warga Bukittinggi telah mengikuti tes swab, dan rapid tes sebanyak 623 orang.
Hal itu dikatakan Ramlan Nurmatias usai meresmikan kandang burung di TMSBK, Senin sore (14/9).
Katanya, sampai saat ini warga Bukittinggi yang dinyatakan posutif sebanyak 191 orang. Dan, pada Senin (14/9) bertambah 21 orang, tujuh orang diantaranya pegawai Pemko Bukittinggi.
"Kita selalu menghimbau kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan. Apalagi saat ini sudah ada Perda Adaptasi Kehidupan Baru, dimana bagi pelanggar protokol kesehatan akan diberi sanksi," ujar Ramlan.
Selain itu, kata Ramlan, para pegawai Pemko Bukittinggi akan dikurangi jam bekerja di kantor. Ibu hamil, dan ibu menyusui hanya 50 persen bekerja di kantor.
Walikota juga menghimbau kepada warganya agar selalu menjaga kesehatan dan mematuhi protokol kesehatan. Dan pastikan diri jika keluar dari rumah dalam kodisi sehat.
Editor : sc.astra
Tag :#Covid19 #Bukittinggi #Sumbar
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
PEMKO BUKITTINGGI PERINGATI HARI GIZI NASIONAL KE 64
-
HASIL LABOR TERKAIT BERAS SINTETIS NEGATIF, WAKO BUKITTINGGI: TETAP WASPADA
-
KLINIK BUKITTINGGI EYE CENTER SIAP LAYANI PESERTA JKN
-
KLINIK BUKITTINGGI EYE CENTER SIAP LAYANI PESERTA JKN
-
BPJS KESEHATAN LAUNCHING LOKET PELAYANAN INFORMASI DI RSUD BUKITTINGGI
-
UPAYA MELINDUNGI BAHASA ABORIGIN DI TENGAH ARUS GLOBALISASI
-
SEPAK TERJANG BUPATI ANNISA: MEMBANGUN PERADABAN DHARMASRAYA LEWAT PENDIDIKAN
-
DARI SUMATERA BARAT UNTUK INDONESIA: 80 TAHUN SUMATERA BARAT (1 OKTOBER 1945 - 1 OKTOBER 2025)
-
TENSI POLITIK OLAHRAGA NAIK JELANG MUSORPROV KONI SUMBAR, UPAYA INTERVENSI MENGKRISTAL
-
REQUISITOIR JPU KASUS PEMBUNUHAN BERENCANA TANAH DATAR: TUNTUT PIDANA MATI