- Sabtu, 9 Oktober 2021
PON XX Papua 2021: Asa Kempo Sumbar Di Bumi Cendrawasih

Jayapura (Minangsatu) - Di hari pertama Kempo Sumbar melakoni Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021, Kempo Sumbar tampil maksimal dengan tiga nomor yang dimainkan di GOR STT Gidi, Kabupaten Jayapura, Sabtu (9/10/2021). Tiga nomor tersebut diantaranya, Randori Putri 55 kilogram, Randori Putra 70 kilogram, dan Embu beregu Putra.
Di nomor randori putra, Ari Pramanto berhasil mengalahkan kenshi asal Nusa Tenggara Timur, Irwanto. Sedangkan di randori putri, Suci Kurnia Dewi harus mengakui keunggulan tim asal Provinsi Aceh, Maisarah. Sementara untuk embu beregu putra, Kempo Sumbar juga terhenti pada posisi ke empat.
Menanggapi hal tersebut, Pelatih Kempo Sumbar, Rudi Horizon mengatakan bahwa di nomor rondori putri masih memiliki kesempatan, sebab system pertandingannya adalah setengah kompetisi.
“Untuk hari ini kita memainkan tiga nomor, memang ada di nomor randori putri kita kalah, tapi karena system pertandingannya setengah kompetisi, jadi pertandingan kedua masih ada kesempatan untuk Suci mengejar poin,” ujarnya.
“Dan untuk Ari saya optimis dilaga besok ia bisa mempertahankan poinnya agar tidak dikejar oleh Kenshi asal NTT tersebut setelah berhasil pada pertandingan tadi,” sambungnya.
Sementara kegagalan di nomor Embu Beregu Putra, Rudi mengatakan bahwa Kenshi Sumbar sudah maksimal namun kurang beruntung. “Untuk embu beregu putra kita sudah maksimal, atlet sudah tampilkan sesuai dengan yang dipelajari saat di Sumbar, kita kalah beruntung dari atlet-atlet provinsi lain, untuk saat ini mereka unggul dari kita, ini akan kita evaluasi lagi untuk iven-iven berikutnya,” ujarnya.
Namun dinomor yang tersisa, Rudi masih optimis akan bisa menyumbang medali untuk provinsi Sumbar. “Kita masih memiliki banyak kesempatan di nomor yang tersisa, kita optimis Kempo Sumbar bisa menyumbangkan medali untuk Tuah Sakato,” pungkasnya.
Editor : ranof
Tag :#Taekwondo#Kontingen#Sumbar#
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
HASIL UJI COBA, NEGERI SEMBILAN VERSUS SEMEN PADANG 3-0
-
FAUZI SAPUTRA, ‘URANG AWAK’ DI BALIK BAGI-BAGI SEPATU DARI PKPK STORE UNTUK PEMAIN SEMEN PADANG FC
-
H. ARISAL AZIZ: PEMAIN JOSAL FC HARUS TETAP FOKUS, TUJUAN KITA LIGA 3
-
H. ARISAL AZIZ APRESIASI PUTARAN PERTAMA LIGA 4 SUMBAR BERJALAN LANCAR
-
PERSIKOPA DUA KALI RUNNER-UP PIALA SOERATIN U-17, GUBERNUR DAN WARGA SUMBAR TETAP BANGGA
-
UPAYA MELINDUNGI BAHASA ABORIGIN DI TENGAH ARUS GLOBALISASI
-
SEPAK TERJANG BUPATI ANNISA: MEMBANGUN PERADABAN DHARMASRAYA LEWAT PENDIDIKAN
-
DARI SUMATERA BARAT UNTUK INDONESIA: 80 TAHUN SUMATERA BARAT (1 OKTOBER 1945 - 1 OKTOBER 2025)
-
TENSI POLITIK OLAHRAGA NAIK JELANG MUSORPROV KONI SUMBAR, UPAYA INTERVENSI MENGKRISTAL
-
REQUISITOIR JPU KASUS PEMBUNUHAN BERENCANA TANAH DATAR: TUNTUT PIDANA MATI