HOME SOSIAL BUDAYA KOTA SOLOK

  • Kamis, 4 Juli 2024

Pisah Sambut Dandim 0309/Solok Berlangsung Haru

Kota Solok, (Minangsatu) - Kegiatan pisah sambut Komandan Kodim 0309/Solok dari Letkol Inf Novi Aji Satrio,SE, M.Si kepada Letkol Kav Sapta Raharja, S.I.P, berlangsung tertib dan haru di Gedung Kubuang Tigo Baleh Kota Solok, Rabu (03/07/24).

Turut hadir, Bupati Solok Selatan, Khairunas, Bupati Solok diwakili Asisten III, Editiawarman, Forkopimda Kota Solok, Kabupaten Solok dan Kabupaten Solok Selatan (Solok Raya).

Novi Aji Satrio sambutannya mengucapkan terimakasih atas kerjasama dari seluruh pihak di Solok Raya selama ini, persaudaraan dan kekeluargaan kami dapatkan saat menjadi Dandim 0309/Solok.

"Kami saat pertama bertugas telah berjanji ingin menjadi pelayan Forkopimda, Alhamdulillah bersama-sama kita melepas egosentris dalam bekerja," ujarnya yang menempati tugas baru di Kostrad Divisi II Malang.

Ia bangga menjadi bagian kenangan di Kodim 0309/Solok, torehan tinta emas seteah untuk pertama kalinya berhasil mengirim Putri Terbaik menjadi Paskibraka bertugas di Istana Negara Agustus mendatang.

Sementara itu Dandim 0309/Solok, Letkol Kav Sapta Raharja mengatakan, menjadi sebuah kebanggaan bagi kami berdinas di Kodim 0309/Solok. Kami lihat kondisi disini sangat santun, kami mohon kerjasama kepada Forkopimda Solok Raya.

"Kami tahu kinerja Letkol Inf Novi Aji Satrio sangat bagus saat memimpin Kodim 0309/Solok, ini menjadi tantangan bagi kami untuk juga bekerja dengam bagus. Mari bersama kita membangun Solok Raya," ajak mantan Pabandyawat Pers Sperdam I BB lagi.

Wali Kota Solok Zul Elfian Umar atas nama masyarakat dan Pemerintah Kota Solok mengucapkan selamat bertugas kepada Letkol Inf Novi Aji Satrio di tempat yang baru. Semoga sukses selalu, dan senantiasa sehat menjalankan tugas.
Kepada Letkol Kav Sapta Raharja selamat datang dan selamat bertugas di Solok Raya. Insya Allah kita akan bersama-sama membangun dan memajukan Solok Raya.

"Mari kita sambut kedatangan Dandim sebagai keluarga baru dengan senang gembira," ajak Wali Kota mengakiri.(*)
 


Wartawan : Zulnazar
Editor : Benk123

Tag :#kotasolok

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com