HOME BIROKRASI PROVINSI SUMATERA BARAT

  • Jumat, 29 Mei 2020

Menghadapi New Normal, Dispar Sumbar Siapkan SOP

Kadispar Sumbar, Novrial
Kadispar Sumbar, Novrial

Padang (Minangsatu) - Menghadapi fase New Normal yang diperkirakan bakal dilaksanakan di Sumatera Barat (Sumbar) pasca Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) jilid 3 yang berakhir 7 Juni nanti, Dinas Pariwisata (Dispar) Sumbar segera menyiapkan Standar Operasional Prosedur (SOP) nya. 

Kepala Dispar Sumbar, H Novrial, kepada Minangsatu, Jumat (29/5), mengatakan pihaknya sudah menyurati kabupaten/kota untuk meminta masukan. "Sudah disurati kabupaten/kota untuk mengkaji prakondisi normal baru di wilayah masing-masing," ungkap Novrial. 

Sejalan dengan itu, Novrial mengaku juga meminta kabupaten/kota menyiapkan SOP di wilayah masing-masing. Bahkan, sudah ada tiga daerah yang sudah siap dengan SOP. "Tiga daerah, Bukittinggi, Pariaman dan Pessel, sudah menyusun SOP panduan normal baru bidang kepariwisataan," tukuk Novrial. 

SOP itu mencakup objek, daya tarik, hotel, rumah makan/cafe dan tempat pertunjukan. "Besok akan didiskusikan tiga model kab/kota tersebut dengan pentahelix pariwisata (PHRI, Asita, HPI, dan Perguruan Tinggi), untuk kita usulkan menjadi SOP bersama/roadmap di Sumbar," ujarnya.

Sejalan dengan itu, imbuh Novrial, pihaknya juga sudah menyusun Pergub Standarisasi Daya Tarik Wisata/Objek, yang di dalamnya termasuk substansi wisata halal dan normal baru pasca covid-19. "Awal Juni, Ranpergub ini kita ajukan ke Biro Hukum," pungkasnya.

Sementara itu, Novrial juga sudah menyusun panduan umum kepariwisataan pasca covid-19. Panduan itu berisi keharusan objek wisata untuk menyediakan alat ukur suhu tubuh, alat cuci tangan dengan air mengalir dan sabun/deterjen, keharusan jaga jarak dengan menerapkan manajemen pengunjung (crowd management), 1 org per 1 m2. 

Juga diatur limitasi jam operasional objek wisata, koordinasi yankes untuk kasus-kasus khusus pengunjung, dan adanya tim monev integrasi objek wisata (dispar, dinkes, TNI/ Polri, Pol PP).


Wartawan : te
Editor : sc.astra

Tag :#newNormal #sumbar #disparSumbar #SOP

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com