HOME OLAHRAGA KOTA PADANG

  • Kamis, 22 Januari 2026

Liga 4 Sumbar Musim 2025/2026 Resmi Bergulir

Indra Sjafri lakukan tendangan kick off Liga 4 Sumbar 2025/2026 (Foto: Heru)
Indra Sjafri lakukan tendangan kick off Liga 4 Sumbar 2025/2026 (Foto: Heru)

Padang (Minangsatu) - Kompetisi Liga 4 Sumbar 2025/26 resmi ditabuh di Stadion H Agus Salim Padang, Kamis (22/01/2026)

Pembukaan kompetisi ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, di antaranya Mantan Pelatih Timnas Indonesia, Indra Sjafri, Plt Ketua PSSI Sumater Barat (Sumbar), Indra Dt Rajo Lelo, serta Anggota DPR RI, Arisal Aziz.

Dalam prosesi pembukaan, Indra Sjafri melakukan tendangan pertama sebagai tanda bahwa Liga 4 Sumbar telah resmi ditabuh.

Momen tersebut disambut antusias oleh para tim, terutama yang melakoni pertandingan perdana antara PSP Padang melawan Josal FC.

Plt Ketua PSSI Sumbar, Indra Dt Rajo Lelo dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras menyelenggarakan kompetisi ini.

"Kami mengucapkan terima kasih semua yang berhasil melakukan acara ini. Semoga sukses hingga selesai acara ini," ujar Indra.

Lebih lanjut, Indra berharap agar kompetisi ini dapat berjalan dengan lancar dan mampu memberikan hasil yang positif bagi tim-tim dari Sumbar.

Ia juga menekankan pentingnya kualitas kepemimpinan di lapangan demi kemajuan tim ke tingkat yang lebih tinggi.

"Mudah-mudahan berjalan lancar dan mendapat hasil untuk Sumbar. Siapa yang juara nanti, itu adalah tim dari Sumbar. Kami berharap kepada wasit memimpin yang terbaik untuk ke tingkat nasional nanti," pungkasnya. (*)

 


Wartawan : Rivo/Relis
Editor : melatisan

Tag :Indra Sjafri, lakukan tendangan kick off Liga 4 Sumbar 2025/2026 (Foto: Heru)

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com