HOME SOSIAL BUDAYA KOTA SOLOK

  • Rabu, 3 Agustus 2022

Kota Solok Terus Benahi Infrastruktur Untuk Mendukung Investasi

Solok (Minangsatu) – Wakil Wali Kota Solok H.Ramadhani Kirana Putra mengakui Kota Solok secara perlahan terus membenahi infrastruktur untuk mendukung investasi. Hal itu terlihat mulai dibenahi kembali penataan Pasar Raya Solok, juga Pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah di Banda Pandung dan kelanjutan pembangunan jalan lingkar utara untuk kebih berkembang.

Hal itu dikatakan kata Wakil Wali Kota Solok ketika membuka diskusi panel peluang investasi bersama Pimpinan OPD terkait, Ketua Organisasi Profesi dan undangan lainnya di D Relazion -Lukah Pandan Kota Solok, Rabu (03/08/22) 

Lebih lanjut Ramadhani yang didampingi Kadis Penanaman Modal Pelayanan satu Pintu Hendaukhtri mengatakan kedepan Kota Solok akan menjadi salah satu daerah untuk berinvestasi di Sumatera Barat, yang nantinya akan mendorong pertumbuhan perekonomian masyarakat serta membawa perkembangan daerah Kota Solok lebih maju.

Ia menjelaskan, saat ini laju pertumbuhan ekonomi Kota Solok pada periode 2016-2020 mencapai rata-rata 4,25 persen. Sementara itu, Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) Kota Solok mencapai 3,64 persen atau berada di atas rata-rata laju pertumbuhan ekonomi nasional dan Sumatra Barat.

Bila memperhatikan pola laju pertumbuhan ekonomi Kota Solok terhadap laju pertumbuhan ekonomi nasional dan Provinsi Sumatera Barat, maka terlihat kemiripan pola. Saat LPE Provinsi dan nasional mengalami peningkatan pertumbuhan pada tahun 2016-2017, laju pertumbuhan ekonomi Kota Solok juga mengalami peningkatan.

Dari fakta ini, kata Wakil Wali Kota perencanaan strategi dan kebijakan pembangunan ekonomi makro pemerintah daerah Kota Solok harus menyesuaikan dengan kebijakan ekonomi nasional dan Provinsi. Perencanaan harus berfondasi pada potensi riil ekonomi Kota Solok.

Untuk itu Dhani minta Dinas terkait terus berinovasi dalam mendorong pertumbuhan ekonomi melalui ruang investasi. Sistem dan alur perizinan investasi di Kota Solok harus terjami kemudahannya. 

"Jangan sampai investor kabur lantaran sulitnya administrasi dan perizinan," tukuknya mengakiri.(*)


Wartawan : Zulnazar
Editor : Benk123

Tag :#kota solok

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com