HOME BIROKRASI KABUPATEN AGAM

  • Kamis, 31 Maret 2022

Isi Kekosongan, Pemkab Agam Buka Seleksi Delapan JPTP

Ilustrasi
Ilustrasi

Agam (Minangsatu) - Pemerintah Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat, mengumumkan seleksi terbuka pengisian delapan posisi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP). Seleksi tersebut dalam rangka mengisi kekosongan JPTP di lingkup Pemkab setempat.

"Seleksi ini terbuka bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan pemerintah kabupaten/kota se Sumatera Barat, pemerintahan provinsi Sumatera Barat maupun instansi vertikal yang berkantor di Sumatera Barat," ungkap Kepala BKPSDM Agam, Yunilson, Kamis (31/3/22).

Adapun delapan JPTP yang dibuka adalah Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah, Sekretaris DPRD, Kalaksa BPBD, Kepala Dinas Pertanian, Kepala Dinas Dalduk KB PP dan PA, Kepala Dinas Perkim, Kepala Dinas Perhubungan, dan Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan.

Dijelaskan, masa pendaftaran berkas administrasi JPTP sudah dimulai sejak 29 Maret kemarin hingga 4 April 2022. Calon pejabat eselon II itu akan melewati sejumlah tahapan seleksi.

"Seleksi ada tiga tahap, seleksi administrasi yang pendaftarannya sudah dimulai kemarin. Kemudian test assesment, penulisan makalah, presentasi dan wawancara," terangnya.

Ia mengajak bagi PNS yang memenuhi syarat dan kriteria yang ditetapkan agar segera mendaftarkan diri ke sekretariat panitia seleksi di kantor BKPSDM Agam.

"Untuk mengetahui persyaratan secara detail, para pelamar dapat mengakses informasi lebih lanjut di situs www.bkpsdm.agamkab.go.id," ulasnya.*


Wartawan : M. Fadillah
Editor : Benk123

Tag :#agam

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com