HOME SOSIAL BUDAYA KABUPATEN SOLOK
- Senin, 3 Maret 2025
Gubernur Mahyeldi Singgah Sahur Di Taratak Tangah, Serahkan Bantuan Bedah Rumah Untuk Keluarga Bu Nuraniah

Gubernur Mahyeldi Singgah Sahur di Taratak Tangah, Serahkan Bantuan Bedah Rumah untuk Keluarga Bu Nuraniah
Kabupaten Solok (Minangsatu) - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah bersama Wakil Bupati Solok, Candra dan jajaran terkait, bersantap sahur di rumah keluarga Nuraniah (57), Senin (3/3/2025) di Nagari Taratak Tangah, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok. Selain singgah untuk sahur, Gubernur juga menyerahkan bantuan bedah rumah bagi keluarga tersebut.
“Alhamdulillah, hari ini kami bersama Bapak Wakil Bupati Solok dan tim, mengunjungi rumah Ibu Nuraniah. Beliau tinggal bersama suami, anak, dan dua cucunya di rumah kayu yang ukurannya sangat kecil dan sudah mulai reyot. Selain santap sahur, kita juga akan bantu perbaikan rumah beliau,” ujar Mahyeldi.
Rumah keluarga Nuraniah, sambung Gubernur, berdiri di atas tanah milik sendiri. Pemprov Sumbar bersama Baznas Provinsi Sumbar telah berkoordinasi dengan wali jorong, para perantau, dan pemuda setempat untuk bersama-sama mendukung perbaikan rumah keluarga tersebut.
"Hari ini kita serahkan bantuan senilai Rp25 juta dari Baznas Provinsi Sumatera Barat, ditambah Rp2,5 juta dari Bank Nagari dan Rp2,5 juta dari sumbangan ASN Kabupaten Solok,” ucap Gubernur merincikan.
Sementara itu, Wakil Bupati Solok, Candra, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kunjungan Gubernur Mahyeldi ke Kabupaten Solok dalam rangakaian Safari Ramadhan pada tahun ini. Kedatangan Gubernur beserta rombongan, disebut telah memberikan dampak dan manfaat positif bagi masyarakat Kabupaten Solok.
Ucapan senada juga disampaikan Nuraniah selaku penerima bantuan bedah rumah. Ia mengaku akan mempergunakan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya untuk memperbaiki rumah keluarga yang telah rusak parah. "Terima kasih Bapak Gubernur, Bapak Wakil Bupati, dan pihak lainnya," ucap Nuraniah seraya melepas rombongan Gubernur untuk berjemaah subuh di Masjid Nurul Iman Taratak Tangah.

Editor : ranof
Tag :#singgah sahur #nurainah #kabupaten Solok #Sumbar
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
PEMKAB SOLOK GELAR SOSIALISASI ANTI KORUPSI DAN PENGENDALIAN GRATIFIKASI
-
ANGGOTA DPD RI MUSLIM M YATIM JARING ASPIRASI DAN INFORMASI PEMKAB SOLOK
-
GUBERNUR MAHYELDI SERAHKAN SAPI QURBAN UNTUK MASYARAKAT KABUPATEN SOLOK
-
DINILAI TIM PROVINSI, NAGARI GANTUANG CIRI WAKILI KABUPATEN SOLOK PADA LOMBA DASAWISMA TINGKAT SUMBAR
-
UTM MALAYSIA BERKUNJUNG KE KABUPATEN SOLOK
-
TRANSFORMASI PSIKOLOGI ANAK MELALUI PENDIDIKAN INKLUSIF DAN HUMANISTIK
-
PSIKOLOGI HUMANISTIK PADA TOKOH YASUAKI YAMAMOTO DALAM NOVEL “TOTTO-CHAN GADIS KECIL DI PINGGIR JENDELA” KARYA TETSUKO KUROYANAGI
-
MANARI DI LADANG URANG: ANTARA KEBEBASAN DAN KESADARAN SOSIAL DALAM BINGKAI KEARIFAN MINANGKABAU
-
BARA KATAJAM LADIANG,LABIAH TAJAM MULUIK MANUSIA: SEBUAH PRIBAHASA MINANGKABAU
-
BUKAN CUMA REBAHAN: CARA PRODUKTIF MENGISI LIBURAN SEMESTER