- Kamis, 20 Februari 2025
Gerak Cepat Sektor UMKM, Gubernur Mahyeldi Dan Wagub Vasko Kenakan Sepatu Lokal Sumbar Saat Prosesi Pelantikan

Gerak Cepat Sektor UMKM, Gubernur Mahyeldi dan Wagub Vasko Kenakan Sepatu Lokal Sumbar Saat Prosesi Pelantikan
Jakarta (Minangsatu) - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah bersama Wagub Vasko Ruseimy tampil gagah dalam prosesi pelantikan Kepala Daerah Serentak di Istana Kepresidenan RI, Kamis (20/2/2025).
Selain berbalut Pakaian Dinas Upacara (PDU) Putih, keduanya juga tampak kokoh ditopang sepatu pantofel putih merek Yoesani, yang merupakan produk UMKM lokal di Sumbar.
"Alhamdulillah, sampai juga niat kami bersama Bapak Wagub untuk mengenakan sepatu lokal UMKM kita dalam pelantikan ini. Sepatu pantofel merek Yoesani ini produk berkualitas dengan harga terjangkau. Soal model atau tampilan, tak kalah dari produk nasional atau bahkan dari brand luar negeri," kata Gubernur di sela persiapan jelang pelantikan.
Gubernur menyatakan, pemilihan sepatu merek Yoesani dalam acara resmi kenegaraan merupakan bentuk dukungan nyata Pemprov Sumbar di bawah kepemimpinan Mahyeldi-Vasko terhadap pengusaha lokal dan sektor UMKM. Ia pun berjanji, akan terus meningkatkan perhatian dan pendampingan sehingga produk lokal Sumbar semakin dikenal dan menjangkau pasar yang lebih luas.
"Sektor UMKM adalah sektor yang sudah teruji dalam menjaga stabilitas perekonomian kita sejak dulu. Pemprov Sumbar akan terus meningkatkan perhatian pada UMKM melalui berbagai program yang tidak saja difasilitasi oleh Dinas Koperasi dan UMKM, tapi juga tersebar di berbagai OPD lain seperti Dinas Pertanian, Dinas Kehutanan, Dinas PMD, dan lain-lain," kata Gubernur lagi.
Hal senada disampaikan Wagub Vasko Ruseimy. Ia meyakini bahwa produk UMKM lokal Sumbar seperti sepatu merek Yoesani, memiliki kapasitas dan kualitas untuk bersaing di pasaran. Ia pun berkomitmen terus memberikan dukungan agar UMKM lokal di Sumbar terus berkembang dan melejit di masa yang akan datang.
"Termasuk melalui program unggulan kita, Nagari Creative Hub, yang salah satu fasilitasnya adalah Sudut UMKM, sebagai pusat promosi dan penjualan produk inovatif dari masyarakat. Fasilitas ini juga akan ditopang oleh fasilitas Lumbung Nagari, yang akan mendukung akses permodalan bagi pelaku usaha serta mengubungkan ide-ide akses pemodal," kata Vasko.
Editor : ranof
Tag :#Sektor umkm gerak cepat #Pelantikan Gubernur wagub #Sumbar
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
15 KETUA PWI KAB/KOTA MENILAI SK PLT KETUA PWI VANNY LAUPATTY ABAL ABAL ALIAS TIDAK SAH
-
KONFERPROVLUB PWI KEPRI TIDAK SAH, HENDRY CH BANGUN: SK YANG DIGUNAKAN PALSU
-
KLB ZULMANSYAH ILEGAL, PENGURUS IKWI YANG LAMA TETAP SAH
-
WASPADA HOAX FARIANDA SINIK, NASIR NURDIN, DAN ANDI GINO TETAP SAH SEBAGAI KETUA PWI PROVINSI
-
RAJA-RAJA ADAT SIPIROK PROTES PEMBEGALAN DEMOKRASI JELANG PILKADA DI TAPSEL
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU
-
TRADISI PACU KUDO: AJANG SILATURAHMI DAN TRADISI BERKUDA DI PAYAKUMBUH
-
MERAJUT KEBERSAMAAN DALAM KERAGAMAN: REFLEKSI DARI TADARUS PUISI & PAMERAN PUISI EKSPERIMENTAL
-
BEBERAPA MITOS YANG DIPERCAYAI MASYARAKAT MINANGKABAU SEBELUM MENINGGALNYA KERABAT/ORANG TERDEKAT
-
SIKAP TOLERANSI DAN RASA TOLONG MENOLONG DI BULAN SUCI YANG PENUH BERKAH