HOME BIROKRASI KABUPATEN PASAMAN

  • Jumat, 20 September 2024

Dialog Dengan Jorong Se-Pasaman, Sabar AS Beri Motivasi Untuk Bangun Nagari

Bupati Pasaman, Sabar AS
Bupati Pasaman, Sabar AS

Dialog Dengan Jorong se-Pasaman, Sabar AS Beri Motivasi Untuk Bangun Nagari

Lubuk Sikaping (Minangsatu) - Guna meningkatkan peran para kepala jorong selaku perpanjangan pemerintah dalam membangun nagari, Pemerintah daerah Pasaman gelar rapat koordinasi sekaligus dialog   dengan Kepala Jorong se-Pasaman di Balairong Pusako anak nagari, Lubuk Sikaping, Jumat (20 September 2024).

Dalam kesempatan rapat koordinasi tersebut, turut hadir Kepala DPM Pasaman Hasrizal, Sekdis DPM  Asrial, termasuk perwakilan perangkat nagari.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Hasrizal dalam keterangannya mengatakan, bahwa rapat koordinasi tersebut dalam rangka percepatan pembangunan nagari, terutama pelayananan masyarakat, baik permentasi dan regulasi.

Hasrizal juga mengatakan, kegiatan ini juga diikuti oleh perangkat nagari, ia juga berharap dengan adanya kegiatan ini akan dapat memberikan pencerahan dan pengetahuan Bagi kepala jorong dan perangkat nagari.

Sementara, Bupati Pasaman Sabar AS mengatakan, peran para kepala jorong sangat luar biasa, secara langsung melayani masyarakat, boleh bisa dikatakan jam kerja selama 24 jam. Kepala jorong akan selalu mengakomodir  permasalahan yang terjadi di masyarakat wilayah kejorongan masing-masing, untuk itu ia sangat apresiasi terhadap tugas kepala jorong yang sangat berat.

"Dengan telah mekarnya sebanyak 25 nagari dari 37 nagari menjadi 62 nagari dan kini nagari yang pemekaran tersebut telah menjadi nagari defenitif, ditambah lagi dengan adanya pemekaran jorong, hal ini sangat mempunyai arti penting dalam mempermudah pelayanan terhadap masyarakat. Bahkan dari sisi manfaat secara ekonomis, tentu akan menguntungkan terhadap penambahan dana desa di Pasaman, sekaligus tentu akan menumbuhkan roda perekonomian ditengah masyarakat, sekaligus akan menyerap tenaga kerja," ungkap Sabar.

Dalam kesempatan tersebut, Sabar AS juga berharap, Kepala jorong dapat memberikan edukasi bagi masyarakat terkait program prioritas Pasaman.

"Seperti halnya program Pasaman berimtaq, Pasaman Cerdas Pasaman sehat, program ini sangat penting artinya bagi masyarakat untuk terus kita laksanakan, bahkan lebih kita tingkatkan. Kita ingin program ini lebih dirasakan manfaatnya bagi masyarakat," pungkas Sabar AS.

 

 


Wartawan : M. Afrizal
Editor : melatisan

Tag :#Dialog #Pasaman

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com