HOME EKONOMI PROVINSI SUMATERA BARAT
- Sabtu, 11 Januari 2025
Menteri Ketenagakerjaan Dan Gubernur Sumbar Bahas Prospek Ekonomi Dalam Kegiatan Dialog Nasional Alumni Unand

Menteri Ketenagakerjaan dan Gubernur Sumbar Bahas Prospek Ekonomi dalam Kegiatan Dialog Nasional Alumni Unand
Padang (Minangsatu) - Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Andalas (Unand) menggelar silaturahmi serta dialog nasional dengan tema "Prospek Pertumbuhan Ekonomi Nasional Di Masa Pemerintahan Presiden Baru", di Truntum Hotel, Padang, Sabtu (11/1/2025).
Hadir pada kesempatan itu Menteri Ketenagakerjaan RI, Prof Yassierli, Gubenur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah, Rektor Unand, Efa Yonnedi serta ratusan alumni Unand.
Menteri Ketenagakerjaan, Prof. Yassierli pada kesempatan itu memaparkan soal penguatan aspek ketenegakerjaan dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional. "Tantangan ke depan semakin besar dan berat, butuh sinergi dan kolaborasi," katanya.
Yassierli juga menyebut para pemangku kepentingan perlu meningkatkan fokus dan sinergitas dalam menyelesaikan setiap permasalahan. Menurutnya, kedua hal itu seringkali menjadi kelemahan yang tidak disadari dalam penyelesaian masalah di Indonesia.
"Seringkali kita ingin menyelesaikan banyak hal sekaligus, sehingga penyelesaiannya tidak bisa tuntas secara utuh, akibatnya tidak berselang lama, masalah yang sama muncul kembali. Fokus adalah kelemahan yang mesti diperbaiki," ungkap Menteri Ketenagakerjaan itu.
Menurutnya, mahasiswa dan dosen banyak melakukan ide dan riset yang mengupas tentang berbagai permasalahan. Tapi, pada umumnya mereka bekerja sendiri-sendiri, sehingga seringkali terobosan itu datangnya terlambat, kalah dengan negara lain.
"Ingin berinovasi kita harus berkolaborasi. Permasalahan yang terjadi, kita seringkali lambat karena bekerja sendiri-sendiri, di sini peran alumni harus hadir untuk menyatukan berbagai sumber daya," katanya.
Sementara itu, Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah dalam sambutannya mendorong penguatan peran alumni untuk terlibat bersama pemerintah dalam menyelesaikan berbagai tantangan pembangunan.
Dia menekankan, tantangan ekonomi akan semakin kompleks dan di sisi lain problematika global juga tidak bisa diabaikan serta isu global pun harus jadi perhatian.
"Ini momen yang tepat, mensinergikan, mengkolaborasikan seluruh kekuatan untuk menyukseskan program strategis daerah dan nasional," ujar Mahyeldi.
Ia berharap melalui dialog nasional ini, akan melahirkan terobosan untuk kelancaran pembangunan bangsa ke depan.
"Atas nama Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, saya ucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak Menteri dan semua pihak. Semoga tujuan acara ini tercapai dengan baik," tutup GubernurMahyeldi.

Editor : ranof
Tag :#Masalah tenaga kerja #Tenaga ahli sumbar #Menteri Ketenagakerjaan #Sumbar
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
WAGUB VASKO ; KEPALA DAERAH JANGAN LAGI TERJEBAK RUTINITAS PEMERINTAHAN, SEHINGGA LALAI BERKREASI MENAMBAH PAD
-
GUBERNUR MAHYELDI AJAK KABUPATEN/KOTA PERTEGAS KOMITMEN TERHADAP PROGRAM ETPD
-
USAI RETRET, GUBERNUR MAHYELDI DAN WAGUB VASKO BAHAS EFISIENSI ANGGARAN DALAM RAPAT BERSAMA TAPD SUMBAR
-
ANUGERAH ADINATA SYARIAH 2025 : GUBERNUR MAHYELDI TARGETKAN SUMBAR KEMBALI RAIH JUARA UMUM
-
ANGGARAN TERBATAS, GUBERNUR MAHYELDI SEBUT PEMBANGUNAN DIUPAYAKAN TETAP BERJALAN SESUAI HARAPAN MASYARAKAT
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU