- Jumat, 7 Februari 2025
Ikuti Senam Badunsanak, Gubernur Mahyeldi Sebut Kekompakan Pimpinan Instansi Vertikal Dan BUMN Sangat Penting Bagi Kemajuan Sumbar

Ikuti Senam Badunsanak, Gubernur Mahyeldi Sebut Kekompakan Pimpinan Instansi Vertikal dan BUMN Sangat Penting bagi Kemajuan Sumbar
Padang (Minangsatu) - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah, menyatakan bahwa kekompakan pimpinan Instansi Vertikal dan BUMN sangat penting bagi pembangunan dan kemajuan daerah. Hal itu disampaikan Gubernur saat digelarnya Senam Badunsanak Pimpinan Instansi Vertikal dan BUMN Sumbar di Halaman Kantor TVRI Sumbar, Jumat (7/2/2025).
"Banyak cara yang bisa kita lakukan untuk terus membangun kekompakan dan kebersamaan, yang semata-mata bertujuan untuk memperkuat sinergitas demi kemajuan Sumbar. Salah satunya dengan kegiatan olahraga bersama yang kita ikuti hari ini," kata Gubernur dalam sambutannya.
Gubernur meyakini, tanpa kekompakan para pimpinan instansi vertikal dan BUMN, maka kemajuan pembangunan di Sumbar akan sulit diwujudkan. Terlebih, kekompakan dan sinergitas juga sangat penting dalam upaya mencari solusi atas berbagai masalah sosial kemasyarakatan yang masih terjadi di Sumbar pada saat ini.
"Semoga kegiatan seperti ini dapat kita gelar terus secara rutin. Pemprov Sumbar melalui Dispora Sumbar selalu siap untuk memfasilitasi," ujar Gubernur lagi.
Ada pun dalam sambutannya, Ketua Forum Instansi Vertikal dan BUMN Sumbar yang juga Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sumbar, Yuni Daru Winarsih menyatakan bahwa gelaran kegiatan tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan antarpimpinan instansi vertikal dan BUMN di Sumbar.
"Selain itu, melalui pertemuan dalam suasana yang lepas seperti saat ini, kita dapat memperbincangkan berbagai hal yang perlu dilakukan untuk Sumbar. Termasuk dalam mengatasi berbagai masalah sosial di tengah masyarakat, seperti bagaimana kita mengatasi masalah tawuran, penggunaan medsos yang tidak bijak, ancaman LGBT, ancaman Narkoba, dan lain sebagainya," kaya Yuni Daru.
Dalam kesempatan itu, turut hadir dan memperkenalkan diri, para pimpinan instansi vertikal dan BUMN yang baru menjabat di Sumbar. Termasuk di antaranya, Kapolda Sumbar Irjen Pol Gatot Tri Suryanta. Turut hadir mendampingi Gubernur dalam kegiatan tersebut, Pj Sekda Sumbar, Yozarwardi Usama Putra; Kepala Dispora Sumbar, Maifrizon; Kepala Bappeda Sumbar, Medi Iswandi, dan sejumlah pejabat lainnya.


Editor : ranof
Tag :#Senam badunsanak #Gubernur Mahyeldi ##Sumbar
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
KALAH DARI PERSIB 1-4, LANGKAH KABAU SIRAH SEMAKIN 'BAREK'
-
AKLAMASI, HARRY ALGAMAR KEMBALI PIMPIN PSOI SUMBAR
-
GUBERNUR MAHYELDI JANJIKAN BONUS DAN UPAYAKAN LAPANGAN PEKERJAAN ARI PRAMANTO PERAIH MEDALI EMAS PON 2021 DAN 2024
-
TEKUK PERSITA 2-0, KABAU SIRAH AKHIRI 'PUASO' MANANG DI KANDANG
-
PERTAMINA DAN SOCCER JURNALIS AKAN REBUT TROFEO DALAM RANGKA HPN 2025
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU
-
TRADISI PACU KUDO: AJANG SILATURAHMI DAN TRADISI BERKUDA DI PAYAKUMBUH
-
MERAJUT KEBERSAMAAN DALAM KERAGAMAN: REFLEKSI DARI TADARUS PUISI & PAMERAN PUISI EKSPERIMENTAL