HOME BIROKRASI KOTA SAWAHLUNTO
- Minggu, 12 Oktober 2025
Wali Kota Sawahlunto Riyanda Putra Lantik Dtk. Abadi Palusia ST, MT Sebagai Kepala Bidang Bina Marga PUPR

Sawahlunto (Minangsatu) – Wali Kota Sawahlunto, Riyanda Putra, melantik dan mengambil sumpah jabatan 70 Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk posisi pejabat administrator, pengawas, serta Kepala Puskesmas di lingkungan Pemerintah Kota Sawahlunto. Acara pelantikan tersebut digelar di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Sapan), pada Kamis (9/10).
Salah satu pejabat yang dilantik adalah Dtk. Abadi Palusia, ST, MT, yang resmi menjabat sebagai Kepala Bidang Bina Marga pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Sawahlunto.
Sebelumnya, Abadi Palusia telah mengemban tugas sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bidang Bina Marga selama lebih dari dua tahun, sejak masa transisi setelah pengangkatan Maizir sebagai Kepala Dinas PUPR Kota Sawahlunto pada penghujung masa jabatan Wali Kota Deri Asta periode 2018–2023.
Dalam keterangannya usai pelantikan, Abadi Palusia menyampaikan rasa syukur dan komitmennya untuk terus meningkatkan kinerja serta pelayanan infrastruktur publik di Kota Sawahlunto.
“Amanah ini adalah tanggung jawab besar. Saya akan berusaha menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya untuk mendukung program pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan dan merata di seluruh wilayah Kota Sawahlunto,” ujar Abadi Palusia.
Ia juga menegaskan bahwa Bidang Bina Marga ke depan akan lebih fokus pada peningkatan kualitas jalan kota, pemeliharaan infrastruktur strategis, serta percepatan penanganan ruas-ruas jalan prioritas, terutama yang mendukung kegiatan ekonomi masyarakat.
" Meski keterbatasan anggaran akibat efesiensi kami akan tetap berupaya meminta dana kepada pemerintah pusat untuk perbaikan sarana infrastruktur jalan yang mengalai rusak berat di Kota Sawahlunto," pungkasnya
Sementara itu, Wali Kota Sawahlunto Riyanda Putra dalam sambutannya menekankan agar seluruh pejabat yang baru dilantik segera menyesuaikan diri dan bekerja dengan semangat baru.
“Rotasi dan promosi jabatan ini adalah bagian dari penyegaran organisasi. Saya berharap semua pejabat yang dilantik dapat menunjukkan kinerja optimal dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Riyanda.
Pelantikan ini turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Sawahlunto Rovanly Abdams para kepala OPD, camat, serta jajaran pejabat struktural di lingkungan Pemerintah Kota Sawahlunto.
Editor : melatisan
Tag :#Kabid Bina Marga
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
PLN INDONESIA POWER GELAR EMPOWER ROADSHOW BERSAMA UNP DI SAWAHLUNTO, ANGKAT TEMA “DRIVING SUSTAINABLE ENERGY TRANSITION”
-
PDAM SAWAHLUNTO LAKUKAN PENGURASAN BAK PENAMPUNGAN AIR UNTUK JAGA KUALITAS DISTRIBUSI
-
DPRD SAWAHLUNTO TAMPUNG ASPIRASI PEDAGANG PUSAT KULINER SILO, KADIS PERINDAGKOP TATANG MINTA PEDAGANG SABAR SAMPAI DESEMBER
-
WAKO RIYANDA DAN BNN KOTA SAWAHLUNTO SOSIALISASI PENYALAHGUNAAN LEM BAGI GENERASI MUDA
-
HALO SAWAHLUNTO: LEWAT WHATSAPP, ADUAN DAN ASPIRASI MASYARAKAT LANGSUNG DITERIMA PEMKO SAWAHLUNTO
-
KONFLIK POLITIK DI INDONESIA: CERMIN KETEGANGAN SOSIAL ATAU KEGAGALAN DEMOKRASI?
-
UPAYA MELINDUNGI BAHASA ABORIGIN DI TENGAH ARUS GLOBALISASI
-
SEPAK TERJANG BUPATI ANNISA: MEMBANGUN PERADABAN DHARMASRAYA LEWAT PENDIDIKAN
-
DARI SUMATERA BARAT UNTUK INDONESIA: 80 TAHUN SUMATERA BARAT (1 OKTOBER 1945 - 1 OKTOBER 2025)
-
TENSI POLITIK OLAHRAGA NAIK JELANG MUSORPROV KONI SUMBAR, UPAYA INTERVENSI MENGKRISTAL