HOME EKONOMI PROVINSI SUMATERA BARAT
- Jumat, 9 November 2018
Training Life Skill CSR Semen Padang Diikuti 117 Peserta

Padang (Minangsatu) - Komisaris PT Semen Padang, Khairul Jasmi, bertempat di Wisma Indarung, Jumat (9/11), meresmikan tanda dimulainya training life skill yang bakal digelar di sepuluh kelurahan. Launching (peresmian) kegiatan yang direncanakan akan melibatkan sebanyak 117 peserta itu diadakan oleh Corporate Social Responsibility (CSR) PT Semen Padang.
Khairul Jasmi mengatakan peningkatan SDM seperti pelatihan lifeskill ini merupakan pelatihan yang sangat bagus dilaksanakan. "Hari ini pemberdayaan ekonomi kreatif sudah sangat meningkat. Dengan adanya pelatihan ini, tentunya akan memberi pintu bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat. Saat ini pemberdayaan ekonomi dengan sistem antar alamat membuat ekonomi meningkat menjadi dua kali lipat," jelasnya.
Sedangkan Kepala Biro CSR Semen Padang, Muhammad Ikrar melaporkan, pelatihan ini merupakan program forum nagari yang berlandaskan pada faktor kapasitas masyarakat dan kebutuhan masyarakat.
"Kegiatan ini sudah ada sejak tahun 2015. Dan setiap tahunnya terintegrasi dengan baik melalui pola-pola yang diatur secara bersama," katanya.
Pelatihan ini menghadirkan narasumber yang kompeten di bidangnya. Untuk pelatihan tata boga, narasumber yang dihadirkan dari PT Bogasari. Untuk pelatihan security mendatangkan narasumber dari PT WJP & Polda Sumbar.
"Sedangkan untuk pelatihan mitigasi kebencanaan mendatangkan narasumber dari BPBD Kota Padang. Sementara itu, untuk pelatihan life skill umum dibagi atas beberapa pelatihan yang juga menghadirkan narasumber yang ahli di bidangnya," paparnya.
Pelatihan ini meliputi tata boga, security, mitigasi dan life skill . Sementara 10 kelurahan tempat penyelenggaraan pelatihan itu masing-masing Indarung, Batu Gadang, Limau Manis Selatan, Lambung Bukit, Tarantang, Pampangan, Bandar Buat, Padang Besi, Baringin, dan Koto Lalang.
Untuk pelatihan tata boga, kelurahan yang mengikuti yakni Kelurahan Indarung, Batu Gadang, Limau Manis Selatan, dan Lambung Bukit. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 12 s/d 14 November 2018.
Dan pelatihan Security, kelurahan yang mengikuti yakni Kelurahan Batu Gadang, Tarantang, Limau Manis Selatan, dan Pampangan. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada 5 s/d 16 November 2018. Program yang akan dilaksanakan selama pelatihan yakni peningkatan SDM (satpam & paket), pelatihan satpam dan pelatihan pendidikan satpam.
Sementara pelatihan mitigasi kebencanaan, kelurahan yang mengikuti yakni Kelurahan Bandar buat, Padang Besi, dan Baringin. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada 10 s/d 11 November 2018 dengan program mitigasi bencana KSB, pelatihan peningkatan kebencanaan, dan pelatihan mitigasi bencana.
Sedangkan untuk life skill umum terbagi atas beberapa program, yakni pelatihan peningkatan ekonomi kreatif (karang taruna) perikanan untuk Kelurahan Padang Besi dengan narasumber Kelautan Kota Padang. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada 11 s/d 12 November 2018. Untuk pelatihan pembuatan pupuk organik akan dilaksanakan untuk Kelurahan Koto Lalang dengan narasumber dari Dinas Pertanian Kota Padang pada 10 November 2018.
Untuk pelatihan seni kaligrafi akan diadakan untuk Kelurahan Koto Lalang dengan menghadirkan narasumber Ade Setiawan dari STAIDA Payakumbuh, yang merupakan juara 2 kaligrafi tingkat ASEAN pada 16 November 2018. Sedangkan untuk kapasitas pengelolaan sampah terpadu akan dilaksanakan di daerah Tarantang dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Padang yang akan dilaksanakan pada 16 s/d 17 November 2018.
Untuk pelatihan peningkatan kapasitas petani buah, inovasi usaha, dan pengadaan bibit akan dilaksanakan di Kelurahan Baringin dengan menghadirkan narasumber dari BBPT Sukarami, Provinsi Sumatera Barat pada 13 s/d 14 November 2018.
Untuk pelatihan pengelolaan Lele akan diadakan untuk Kelurahan Limau Manis Selatan dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Perikanan dan Kelautan Kota Padang pada 12 s/d 13 November 2018. Dan untuk permberdayaan pertanian, diadakan untuk Kelurahan Padang Besi dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Pertanian Kota Padang pada 16 s/d 17 November 2018.
Salah seorang peserta training, Ilti (29) mengatakan pelatihan ini sangat bermanfaat nantinya. "Saya suka memasak, makanya ambil pelatihan tata boga. Berharap nantinya bisa buka usaha sendir setelah pelatihan ini nantinya. Dan semoga pelatihan ini bermanfaat juga untuk saya," kata perempuan asal Batu Gadang ini.
Reporter: Relis PTSP
Editor: Taufik Effendi
Editor :
Tag :Csr ptsp
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
WAGUB VASKO ; KEPALA DAERAH JANGAN LAGI TERJEBAK RUTINITAS PEMERINTAHAN, SEHINGGA LALAI BERKREASI MENAMBAH PAD
-
GUBERNUR MAHYELDI AJAK KABUPATEN/KOTA PERTEGAS KOMITMEN TERHADAP PROGRAM ETPD
-
USAI RETRET, GUBERNUR MAHYELDI DAN WAGUB VASKO BAHAS EFISIENSI ANGGARAN DALAM RAPAT BERSAMA TAPD SUMBAR
-
ANUGERAH ADINATA SYARIAH 2025 : GUBERNUR MAHYELDI TARGETKAN SUMBAR KEMBALI RAIH JUARA UMUM
-
ANGGARAN TERBATAS, GUBERNUR MAHYELDI SEBUT PEMBANGUNAN DIUPAYAKAN TETAP BERJALAN SESUAI HARAPAN MASYARAKAT
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU