HOME KESEHATAN KOTA PADANG PANJANG
- Kamis, 21 Desember 2023
Sonny Budaya Putra Dan Mantan Wako Suir Syam Ingatkan Warga Soal Kesehatan Dan Keamanan Makanan

Sonny Budaya Putra dan Mantan Wako Suir Syam Ingatkan Warga Soal Kesehatan dan Keamanan Makanan
Pd. Panjang (Minangsatu) - Penjabat (Pj) Wali Kota, Sonny Budaya Putra, A.P, M.Si membuka kegiatan Pemberdayaan Masyarakat Melalui Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) bersama Anggota Komisi IX DPR RI, dr. H. Suir Syam, M.Kes, M.MR, Rabu (20/12) di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud).
Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) di Padang yang diikuti hampir 500-an masyarakat dari berbagai elemen.
Sonny disambutannya, menyampaikan apresiasi atas perhatian mantan Wali Kota Padang Panjang dua periode, 2003/2008-2008/2013, dr. H Suir Syam, yang terus memberikan perhatian terkait dengan kesehatan untuk Padang Panjang.
Selama ini, telah sangat banyak program melalui usulan pak Suir Syam , seperti bidang kesehatan dan ketenagakerjaan untuk masyarakat Kota Padang Panjang. Karena, kita mengakui pembangunan itu tidak cukup hanya mengandalkan APBD saja tanpa dukungan APBN, terang Sonny.
Pihaknya menyambut baik kegiatan KIE ini, karena sangat penting, terlebih Kota Padang Panjang terkenal dengan kulinernya. Sebagai Kota Kuliner, tentu kita harus memperhatikan kesehatan dan keamanan makanan, di samping rasa. Semoga ke depan kegiatan seperti dapat berlanjut, karena memberikan manfaat besar bagi masyarakat, tandas Sonny.
Sementara, Suir Syam dkesempatan siang itu, mengimbau masyarakat agar senantiasa menerapkan pola hidup sehat dan melengkapi gizi yang seimbang. Karena, produk obat dan makanan merupakan komoditi yang selalu digunakan masyarakat. Maka itu, disini perlu pemahaman kita, karena penggunaan produk yang salah atau tidak tepat, akan berakibat buruk terhadap kesehatan. Mari menjadi konsumen cerdas terkait produk obat dan makanan tersebut, himbau Suir Syam.
Editor : melatisan
Tag :#Anggota DPR RI #Suir Syam
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
WAWAKO DAN KETUA KOMISI III DPRD PADANG PANJANG, PERIKSA SECARA DETIL SARANA PRASARANA PENDUKUNG DI RSUD GANTIANG
-
PETUGAS PUSKESMAS BUSUR PERIKSA KESEHATAN 54 PERSONEL BRIMOB
-
POLWAN POLRES PADANG PANJANG BERIKAN TRAUMA HEALING KORBAN BUS ALS DAN KELUARGA
-
PETUGAS SSA DISHUB DAPATKAN PEMERIKSAAN KESEHATAN DARI PUSKESMAS BUSUR
-
THAWALIB PADANG PANJANG TERIMA BANTUAN SATU UNIT AMBULANCE DARI IN JOURNEY.
-
EFEK DOMINO PERANG KAMANG DALAM TEROPONG PERLAWANAN MASYARAKAT SUMATERA BARAT MENENTANG KOLONIALISME BELANDA
-
SUMATERA BARAT RAIH PENGHARGAAN DI FESTIVAL HOMESTAY NUSANTARA 2025, GUBERNUR MAHYELDI DIGANJAR IHSA AWARD
-
FARIANDA, PEMIMPIN MUDA PERS SUMUT YANG TEGASKAN ETIKA: CIPTAKAN SUASANA NYAMAN BAGI POLDA SUMUT
-
OPTIMALISASI PEMELIHARAAN ALAT KESEHATAN UNTUK TINGKATKAN KUALITAS LAYANAN RUMAH SAKIT
-
MERAJUT SILATURAHMI DAN GAYA HIDUP SEHAT: TURNAMEN BANK NAGARI HUT KE-63 MENGINSPIRASI SEMANGAT KERJA