HOME PERISTIWA PROVINSI SUMATERA BARAT
- Senin, 17 Agustus 2020
Selama Tiga Menit, Pada Semua Simpang Traffic Light Di Kota Padang Ada Peringatan Detik-Detik Proklamasi
Padang (Minangsatu) - Untuk pertama kalinya, peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia diselenggarakan di semua persimpangan traffic light di Kota Padang, Senin (17/8).
Berdasarkan pantauan Minangsatu di perempatan simpang empat mandiri jalur Sudirman Padang, peringatan tersebut berlangsung khidmat. Dalam jangka waktu tiga menit yaitu pukul 10.17 s.d. 10.20 WIB, para pengendara berhenti dan turut menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Seluruh pengendara motor bahkan tampak turun dan berdiri di sisi motornya.
Bripka Nopi Maswardi dari Jajaran Satlantas Polresta Padang menyatakan masyarakat ikut serta menundukkan kepala untuk mengenang jasa pahlawan yang telah dahulu demi perjuangan kemerdekaan Indonesia. "Untuk acara pemberhentian ketika kenaikan bendera merah putih yang berpusat di istana negara, cukup khidmat dan berjalan lancar", tuturnya. Harapannya, ke depan seluruh lapisan masyarakat dapat berperan lebih baik lagi agar membangun negara semakin maju di masa depan.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Fera (32 thn) selaku pengguna jalan. Ia mengaku baru pertama kali merasakan peringatan HUT RI di simpang traffict Light seperti ini. "Saya merinding merayakan kemerdekan Indonesia seperti tadi. Saya pikir tidak akan ada perayaan apa-apa karena tahu sedang berada dalam masa pandemi Covid-19. Tetapi ketika saya lewat sini, ternyata ada pemutaran lagu Indonesia Raya. Hebat sekali", tuturnya.
Ia pun berharap agar Indonesia merdeka dari berbagai sisi. "Semoga Indonesia merdeka dari sisi ekonomi, merdeka juga dari virus-virus", harapnya melanjutkan.
Editor : sc.astra
Tag :#HUTRIke75 #SimpangTrafficLight #KotaPadang #Sumbar
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
MENDAGRI TEGASKAN AKURASI DATA JADI KUNCI PERCEPATAN PEMULIHAN PASCABENCANA SUMBAR
-
PEMERINTAH TETAPKAN SKEMA BANTUAN RUMAH KORBAN BANJIR DAN LONGSOR DI TIGA PROVINSI
-
GUBERNUR MAHYELDI TERIMA BANTUAN RP4,56 MILIAR DARI BATAM UNTUK WARGA TERDAMPAK BENCANA
-
WAGUB SUMBAR VASKO, SAMPAIKAN ASPIRASI MASYARAKAT TERDAMPAK BENCANA KEPADA WAKIL KETUA DPR RI
-
TINJAU JALAN RUSAK TERDAMPAK BENCANA DI TALU, GUBERNUR MAHYELDI MENILAI HARUS DICARI PENGALIHAN JALUR YANG LEBIH AMAN
-
“TEMBAK PATUIH”: MITOS EDUKATIF DALAM UNGKAPAN LARANGAN ULAKAN TAPAKIS
-
CHERRY CHILD FOUNDATION BERSAMA BERBAGAI KOMUNITAS SALURKAN BANTUAN KE WILAYAH TERDAMPAK BANJIR BANDANG DI PADANG
-
MENANAM POHON, MENUAI KESELAMATAN: KONSERVASI LAHAN KRITIS UNTUK KETAHANAN HIDUP KOMUNITAS.
-
MUSIBAH
-
KEMANA BUPATI TAPSEL