HOME SOSIAL BUDAYA KABUPATEN LIMAPULUH KOTA
- Sabtu, 28 Oktober 2023
Polres 50 Kota Diganjar Penghargaan Oleh Kapolda Sumbar
Limapuluh Kota (Minangsatu) - Kapolda Sumatera Barat (Sumbar) Irjen Pol. Suharyono memberikan penghargaan Inovasi Problem Solving kepada Kapolres 50 Kota, AKBP Ricardo Condrat Yusuf, Jum'at (27/10/2023) di lapangan apel Mapolda Sumbar.
Tak tanggung-tanggung, dalam Program Quick Wins Kapolri tentang Inovasi Problem Solving itu Polres 50 Kota berhasil menjadi juara 1 sejajaran Polda Sumbar.
"Benar kami telah mendapatkan penghargaan dari Bapak Kapolda Sumbar tentang inovasi Problem Solving. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Bapak Kapolda Sumbar pada hari Jum'at kemaren dihalaman Mapolda Sumbar", ujar Kapolres 50 Kota, AKBP Ricardo Condrat Yusuf, Sabtu (28/10/2023).
Kapolres 50 Kota mengatakan, bahwa Polres yang ia pimpin sedang melaksanakan program yang dicanangkan Kapolri tersebut sebelum perlombaan itu digelar.
"Sebenarnya sebelum perlombaan ini dimulai, kami memang sedang melakukan kegiatan inovasi Problem Solving ini dengan program kegiatan kami yaitu silaturahmi Kamtibmas. Kegiatan silaturahmi Kamtibmas ini kami lakukan di nagari-nagari yang ada di wilayah hukum Polres 50 Kota" ungkapnya.
"Dalam kegiatan silaturahmi Kamtibmas ini kami melakukan diskusi, pemecahan masalah ataupun menampung aspirasi dari masyarakat yang ada di nagari-nagari di wilayah hukum Polres 50 Kota. Manakala aspirasi masyarakat tersebut bukan lingkup tugas dan kewenangan kepolisian namun harus melibatkan peran serta bupati maupun Forkopimda lainnya. Dalam kegiatan silaturahmi Kamtibmas kami juga memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan," kata AKBP Ricardo Condrat Yusuf menambahkan.
Atas diraihnya penghargaan itu, Ia mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh personel Polres 50 Kota.
"Terimakasih kepada seluruh personel Polres 50 Kota dan jajaran atas dedikasi dalam melaksanakan tugas, sehingga kita mendapatkan apresiasi penghargaan dari pimpinan," pungkasnya. (*)
Editor : Benk123
Tag :#polreslimapuluhkota,
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
DIHADIRI GUBERNUR, UPACARA PERINGATAN PERISTIWA SITUJUAH BERLANGSUNG KHIDMAT
-
BPS LIMAPULUH KOTA GELAR SOSIALISASI INDIKATOR DATA STRATEGIS
-
SEMPAT DISEGEL WARGA, KANTOR WALINAGARI BUKIK SIKUMPA DIBUKA, PELAYANAN KEMBALI NORMAL
-
KEREN! NAGARI SIMALANGGANG JUARA 2 APERESIASI KETERBUKAAN INFORMASI DESA TINGKAT NASIONAL 2024
-
PERBATASAN LIMAPULUH KOTA - AGAM DIPENUHI SAMPAH RUMAH TANGGA
-
MUSYAWARAH DI KUBONG TIGO BALEH MELAHIRKAN KESEPAKATAN ADAT BAGI ALAM MINANGKABAU
-
PEMECATAN SHIN TAE-YONG, LANGKAH TEPAT ATAU SALAH PILIH?
-
DHARMASRAYA
-
MENGAPA HPN 9 FEBRUARI
-
MELATIH KETELITIAN DAN KONSENTRASI MELALUI ORIGAMI