HOME SOSIAL BUDAYA KOTA PADANG PANJANG
- Kamis, 26 Oktober 2023
Pj Wako Sonny Serahkan Program Baznas Nasional Untuk Mustahik Di 15 Warung Z-Mart

Pd.Panjang (Minangsatu) - Pj Wako Padang Panjang, Sonny Budaya Putra, AP M.Si, Rabu (25/10/2023) kemaren, menyerahkan bantuan dari program Baznas nasional secara simbolis kepada (mustahik), atau 15 orang pengelola warung Z-Mar di Kota Padang Panjang, bertempat di Kelurahan Pasar Usang, Kecamatan Padang Panjang Barat (PPB).
Dikesempatan itu, Sonny mengapresiasi Baznas atas program bantuan telah disalurkan kepada masyarakat membutuhkan di Padang Panjang. Baik itu bidang usaha, kesehatan, sekolah, UMKM dan lainnya.
"Kami sangat mengapresiasi program Z-Mart ini. Karena, dapat membantu meringankan beban masyarakat kurang mampu, dalam mengelola dan membangun usaha mikronya. Ini sebagai bukti, bahwa zakat mampu menjadi instrumen keuangan yang solutif di tengah problematika umat," tuturnya.
"Ke depan, saya berharap Z-Mart dapat terus berkembang. Sehingga , dulunya mustahik bisa menjadi muzakki. Para penerima diminta untuk tidak berdiam diri dengan usaha yang ada. Namun, terus mencari peluang sehingga omzet bisa dapat terus bertumbuh," tambahnya.
"Kiranya program Z-Mart ini bisa membantu pertumbuhan warung-warung kecil di Padang Panjang. Dan para penerima dapat terbantu dalam pemenuhan kebutuhan keluarga, pendidikan serta berdaya dalam mendongkrak perekonomian UMKM," tukuk Sony.
Sementara Pimpinan Bidang Sumberdaya Manusia, Keuangan dan Umum Baznas RI, Kolonel Caj (Purn), Drs. Nur Chamdani mengatakan, bantuan ini penting karena Baznas adalah lembaga pemerintah nonstruktural yang ditugaskan negara untuk menjadi amil negara.
"Untuk bisa mengelola seluruh potensi zakat, infak, sedekah dan dana sosial keagamaan lainnya," sebutnya. (*)
Editor : Benk123
Tag :#padangpanjang, #baznas
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Bergabung ke Komunitas Whatsapp Dunsanak MinangSatu
-
Senen Pagi Kafilah Padang Panjang Akan Dilepas Pj Wako Sonny Di Komplek IC
-
Pj Wako Sonny Dan Forkopimda Bezuk Korban Erupsi Gunung Marapi Di RSUD Padang Panjang
-
Kemenag Alizar Chan: Peresmian Gedung PLHUT Sejalan Peringatan HAB Kemenag
-
Padang Panjang Masih Satu-Satunya Daerah Dengan Angka Kemiskinan Ekstrem 0 Persen
-
Pimpinan Kafilah Padang Panjang Alizar Chan: Semoga Peringkat Lima Besar Tercapai Di MTQ Sumbar.
-
Tiada Lagi Jenderal Doni Monardo Catatan; Ilham Bintang
-
KECERDASAN BUATAN HAMPIR MENGUASAI SENDI-SENDI KEHIDUPAN, BISAKAH ANAK BANGSA BERSAING?
-
REVOLUSI DIGITAL: MENDEKATI PENTINGNYA TEKNOLOGIĀ DI ERA MODERN
-
MARAKNYA KASUS PENIPUAN BERMOTIF FILE PALSU
-
Flashcard Untuk Media Belajar Bahasa Inggris Anak Berkebutuhan Khusus