HOME SOSIAL BUDAYA KABUPATEN AGAM

  • Jumat, 14 Maret 2025

Pererat Silaturahmi, Kopi Mos FC Gelar Buka Puasa Bersama

Suasana buka bersama Kopi Mos FC
Suasana buka bersama Kopi Mos FC

Pererat Silaturahmi, Kopi Mos FC Gelar Buka Puasa Bersama

Matur (Minangsatu) - Dalam rangka memperat tali silaturahmi, Kopi Mos FC menggelar acara buka puasa bersama , yang bertujuan untuk membangun hubungan yang lebih dekat, sekaligus menyambut bulan suci ramadhan dengan penuh kebersamaan, acara ini berlangsung di sekretariat tim di kecamatan Matur Kabupaten Agam pada Kamis (13/03/2025).

Turut hadir Exco PSSI Kabupaten Agam M. Doni Fitra, Amrizal Pero pemain Pupuk Sriwijaya (Pusri) era Galatama, pemain sepakbola profesional Usman Diarra yang musim ini memperkuat Persikas Subang di Liga 2 Indonesia, pengurus dan para pemain 'Laskar Barapi Taruih'.

Manager Kopi Mos FC, Rivalwan, mengatakan, "Meskipun Kopi Mos FC tidak aktif saat ini, kami tetap ingin menjaga hubungan yang baik antara seluruh anggota tim. Acara buka puasa bersama ini sebagai momentum untuk saling berbagi kebersamaan, mempererat tali persaudaraan, dan tentu nya tetap menciptakan suasana positif meskipun di luar lapangan".

Sementara itu Kapten tim Kopi Mos FC , Djefri Anggara Putra, mengaku senang dengan adanya acara buka puasa bersama ini, "Semoga kegiatan ini mempererat silaturahmi kita. Terima kasih juga untuk pengurus Kopi Mos FC yang sudah memfasilitasi terselenggaranya acara ini, semoga kita makin kompak, makin solid dengan kegiatan ini, "Katanya.

Selain menikmati hidangan berbuka, acara ini juga diwarnai dengan obrolan santai antara pemain dan pengurus serta berbagi pengalaman, serta doa bersama agar klub dapat terus berkembang dan meraih prestasi.


Wartawan : Van
Editor : melatisan

Tag :#Kopi Mos FC #Puasa Bersama

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com