HOME EKONOMI KABUPATEN KEPULAUAN MENTAWAI
- Senin, 4 Juni 2018
Pemkab Mentawai Sabet Opini WTP Perdana, Bupati Yudas Terharu

PADANG (Minangsatu) - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Mentawai membuktikan bisa mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Prediket itu diperoleh atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2017 dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indoneaia (BPK RI).
“Ini untuk pertama kalinya LKPD Pemkab Mentawai mendapatkan opini WTP dari BPK," ucap Bupati Mentawai, Yudas Sabaggalet terharu dalam suasana bathin suka cita.
Sertifikat opini Wajar Tanpa Pengecualian ( WTP ) bagi pemerintah kepulauan Mentawai itu diterima dari Kepala BPK Perwakilan Sumatera Barat, Pemut Aryo Wibowo di aula pertemuan BPK di Padang, Senin (4/6).
Bupati yang sudah menjabat dua periode ini menyebutkan, keberhasilan Pemkab Mentawai meraih opini WTP pada tahun anggaran 2017, tidak lepas dari kerja keras seluruh OPD dan DPRD dalam menciptakan pengelolaan keuangan, termasuk pengelolaan aset.
“Bersukur kita. Ini adalah hasil dari kerja keras selama ini,” tutur Bupati.
![]() |
Ikut mendampingi bupati Mentawai menerima WTP di gedung BPK Perwakilan Sumbar iti Ketua DPRD Yosep Sarogdok, Plt Sekda Syaiful Jannah, Kepala Badan Keuangan Daerah, Rinaldi dan Kepala Inspektorat Daerah,Miko Siregar, Kepala Dinas kominfo,Joni Anwar dan sekretaris DPRD, Martinus Dahlan.
Orang nomor satu di kabupaten Mentawai itu tampak tak henti-hentinya menyampaikan rasa syukur. Sebuah ekspresi yang wajar, karena sejak beberapa tahun lalu, ini pertama kali LHP LKPD Pemerintah Kabupaten Mentawai mendapatkan opini WTP dari BPK.
Dibalik rasa syukur, Yudas sekaligus menyampaikan terimakasih kepada BPK atas bimbingan dan petunjuk sehingga pada LHP LKPD tahun anggaran 2017, Pemkab Mentawai bisa mendapatkan predikat WTP. “Terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada BPK Perwakilan Sumbar dan tim pemeriksanya,juga dukungan serta perhatian penuh dari Pemprov Sumatera Barat ,dalam pencapaian ini,” katanya.
(Boing)
Editor :
Tag :#wtp#mentawai#bpk
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
-
DPRD Mentawai Kunjungi BPKD Solok Selatan
-
Memasuki Bulan Ramadhan,Harga Bahan Makanan Di Tuapejat Stabil
-
Perusda Butuh Dewan Pengawas
-
Unit Pengumpulan Zakat,lakukan Pelatihan
-
Ikan Hasil Tangkapan Nelayan Lumayan Banyak, TPI Tuapeijat Di KM1 Sepi Pembeli
-
Tionghoa:Hilir Mudik Menghidupi Dan Dihidupi Budaya
-
PERBEDAAN PERAN DAN FUNGSI PEREMPUAN DI MINANGKABAU DAN MENTAWAI SUMATRA BARAT
-
Musik Minang Populer Yang Viral Di Media Sosial
-
REFLEKSI MATRILINEAL DALAM CERPEN DI JEMPUT MAMAK
-
Mitos Hari Api Di Tandikek