HOME SOSIAL BUDAYA KABUPATEN LIMAPULUH KOTA
- Sabtu, 3 Februari 2024
Pasca Banjir, Masyarakat Goro Bersihkan Saluran Air

Pasca Banjir, Masyarakat Goro Bersihkan Saluran Air
Limapuluh Kota (Minangsatu) - Curah hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi di wilayah Gunung Sago, Jumat (2/2/2024) menyebabkan debit air yang turun dari arah Gunung Sago meningkat hingga menyebabkan dua nagari mengalami bencana banjir di dua kecamatan di Kabupaten Limapuluh Kota.
Dari data yang diperoleh, dua nagari tersebut adalah Nagari Mungo, Kecamatan Luak dan Nagari Bukik Sikumpa, Kecamatan Lareh Sago Halaban.
"Kita sudah turun, tu kejadiannya kemaren. Dan itu hanya air lewat, hanya saja karena ada tumpukan sampah didalam saluran air makanya airnya melimpah. Alhamdulillah sekarang kondisinya sudah terkendali," ujar Babinsa Sertu Suharmil, Sabtu (3/2/2024) di Limapuluh Kota.
Pasca terjadinya banjir, personil TNI, Polri yang terdiri dari Babinsa, Bhabinkamtibmas, personil BPTU-HPT Padang Mengatas, pihak nagari bersama masyarakat langsung turun melakukan pembersihan sampah yang menumpuk di saluran air.
"Iya, kita dari BPTU-HPT Padang Mengatas langsung bergerak ke lokasi. Bersama personil TNI, Polri, jajaran perangkat nagari dan masyarakat kita gotong royong membersihkan saluran air yang menjadi penyebab banjir," ujar Subb Koordinator Sarana dan Prasarana BPTU-HPT Padang Mengatas, Jumadi.
Menurut Jumaidi, banjir yang terjadi di dua nagari tersebut disebabkan oleh tingginya curah hujan di daerah tersebut. Keadaan itu katanya, diperparah dengan kecilnya saluran air dan adanya penumpukan sampah di saluran air tersebut.
"Alhamdulullah, saat ini kondisinya sudah terkendali. Semoga kedepannya banjir tidak terjadi lagi," pungkasnya.
Editor : melatisan
Tag :#limapuluh kota
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
KETUA TP-PKK KABUPATEN LIMAPULUH KOTA DISERAHTERIMAKAN DARI NY. NEVI SAFARUDDIN KEPADA NY. ASRA YANTI SAFNI
-
ASRA YANTI SAFNI DILANTIK SEBAGAI KETUA TP-PKK LIMAPULUH KOTA
-
POTANG BALIMAU DI PANGKALAN DIGELAR TANPA MANDI-MANDI
-
KAMPUANG SARUGO UKIR PRESTASI INTERNASIONAL KATEGORI THE 5 TH ASEAN HOMESTAY AWARD DI MALAYSIA
-
PRODUK HASIL WARGA BINAAN LAPAS SULIKI "BATIK JERUJI" DITAMPILKAN DALAM PERAGAAN BUSANA DI JAKARTA
-
TRADISI PACU KUDO: AJANG SILATURAHMI DAN TRADISI BERKUDA DI PAYAKUMBUH
-
MERAJUT KEBERSAMAAN DALAM KERAGAMAN: REFLEKSI DARI TADARUS PUISI & PAMERAN PUISI EKSPERIMENTAL
-
BEBERAPA MITOS YANG DIPERCAYAI MASYARAKAT MINANGKABAU SEBELUM MENINGGALNYA KERABAT/ORANG TERDEKAT
-
SIKAP TOLERANSI DAN RASA TOLONG MENOLONG DI BULAN SUCI YANG PENUH BERKAH
-
BA ARAK BAKO: MERAJUT KEGEMBIRAAN DAN KEKELUARGAAN DALAM PERNIKAHAN ADAT MINANGKABAU