HOME BIROKRASI KOTA PADANG PANJANG
- Minggu, 17 Maret 2024
Nurasrizal, ST, Pertaruhkan Jabatan Untuk Selesaikan Bengkalai Mantan Wako Fadly

Pd. Panjang (Minangsatu) - Baru menduduki posisi sebagai Kadis Porapar Kota Padang Panjang, Nurasrizal, ST langsung dihadapkan PR besar, berupa kelanjutan pembangunan proyek Sport Centre (SC), yang masih belum tuntas, pasca berakhirnya masa kepemimpinan Wako Fadly Amran.
Diujung periode Fadly Amran_ Asrul, proyek SC bernilai puluhan miliar itu baru mencapai bobot pekerjaan 19?. Bahkan, masa itu kursi Kadis Porapar diduduki Maiharman kini dipercaya duduki kursi Staf Ahli Wali Kota. Waktu itu, Maiharman nyatakan siap mundur dari jabatan lantaran tak mampu lanjutkan proyek SC menjadi program unggulan Fadly Amran. Tidak itu saja, proyek SC sempat mangkrak lantaran rekanan putus kontrak.
Pada ujung periode Fadly Amran, mutasi promosi terjadi. Nurasrizal kala itu menduduki kursi salah satu Kabid di Dinas PUPR, terpilih gantikan Maiharman sebagai Kadis Porapar. Sebagai sosok yang cukup matang dalam bidang konstruksi bangunan, Nurasrizal mendapat tugas berat melanjutkan proyek SC.
Meski kala itu banyak pihak meragukan kemampuan Nurasrizal, realita kini, dua dari tiga item venue dikomplek SC sudah masuki finishing akhir pekerjaan. Seperti venue sepatu roda dan panjat tebing.
Sebagai pejabat karir, Nurasrizal mencoba kerahkan skill yang ia miliki guna menuntaskan proyek SC dibawah komando Pj Wako Sonny Budaya Putra. Sebelum mengabdi di Pemko Padang Panjang, Nurasrizal bertugas di Pemko Sawah Lunto. Di kota arang itu, Nurasrizal juga diiamanahi menyelesaikan sejumlah proyek proyek besar oleh pimpinannya.
" Untuk proyek SC, kini menyisakan penyelesaian GOR_nya dan sedikit jalan. Mudah mudahan, dalam waktu dekat ini semua tuntas, " ujarnya saat Munangsatu. com tinjau komplek SC, pekan lalu.
Editor : melatisan
Tag :#Kadis Porapar #Kota Padang Panjang #Nurasrizal
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
FORKOPIMDA KUNJUNGI POSKO PELAYANAN PASTIKAN PERSIAPAN PENGAMANAN LEBARAN
-
PEMKO SUKSES GELAR BAZAR RAMADAN DI TIGA LOKASI, MERUPAKAN KERJA SAMA DENGAN BERBAGAI PIHAK
-
WAKO HENDRI BERSAMA DISHUB DAN POLRES, SIAPKAN SISTEM ONE WAY DALAM KOTA PADANG PANJANG
-
THR UNTUK ASN, PPPK DAN NON-ASN PADANG PANJANG DIBAYARKAN 100%
-
PEMKO PADANG PANJANG AKAN GELAR SALAT ID DI LAPANGAN BANCAH LAWEH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU
-
TRADISI PACU KUDO: AJANG SILATURAHMI DAN TRADISI BERKUDA DI PAYAKUMBUH
-
MERAJUT KEBERSAMAAN DALAM KERAGAMAN: REFLEKSI DARI TADARUS PUISI & PAMERAN PUISI EKSPERIMENTAL