HOME SOSIAL BUDAYA PROVINSI SUMATERA BARAT
- Kamis, 3 September 2020
Khusus Pelanggan Rumah Tangga, PLN Beri Diskon Tambah Daya Listrik Hingga Akhir September 2020
Padang (Minangsatu)-Khusus untuk pelanggan rumah tangga, Perusahaan Listrik Negara (PLN) memberikan promo Gebyar Kemerdekaan Super Wow. Ini merupakan diskon tambah daya listrik dari pengguna berapa saja menjadi 2200 VA sampai 5500 VA.
Tarif yang dikenakan sebesar Rp170.845,00 saja, berlaku hingga akhir September 2020. Manager Komunikasi PT PLN UIW Sumbar Afriman menyampaikan sudah ada 5.645 pelanggan yang menikmati promo tersebut untuk naik daya.
"Jadi memang ini hanya untuk rumah tangga. Kami berharap semakin banyak pelanggan yang mengikuti dan menikmati promo ini. Karena kapan lagi ada diskon yang begitu besar", ujarnya saat ditemui di ruang kerja, Kamis (3/9).
Lebih lanjut, bagi pelanggan yang ingin menikmati promo tersebut dapat langsung menghubungi Contact Center PLN 123, e-mail resmi [email protected], Twitter @pln_123, Facebook PLN 123, Instagram @pln123_official, website www.pln.co.id, aplikasi PLN Mobile, dan melalui Kantor Unit Layanan Pelanggan PLN terdekat.
Editor : melatisan
Tag :#PLN #Sumbar
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
PWI PUSAT GELAR UKW, DAERAH YANG DIBEKUKAN HARUS ADA REKOMENDASI PLT
-
GUBERNUR MAHYELDI SUKSES TINGKATKAN PENDAPATAN PETANI HUTAN MELALUI OPTIMALISASI PROGRAM PERHUTANAN SOSIAL
-
MALAM PUNCAK FABN 3, WAGUB AUDY JOINALDY JABAT KETUA DPW MATRA SUMBAR 2024-2027
-
EPYARDI ASDA AKAN JEMBATANI PENGEMBANGAN RSUP M. DJAMIL PADANG
-
BNPT APRESIASI GAGASAN SUMBAR, BERIKAN MODUL WAWASAN KEBANGSAAN DARI HULUNYA; KEPADA GURU DAN ANAK USIA DINI
-
EFISIENSI DAN INOVASI DI ERA DIGITAL PEMANFAATAN APLIKASI SISTEM CERDAS PADA SISTEM TELEKOMUNIKASI
-
MEMBANGUN BUDAYA PENULISAN BUKU: PERAN AKTIF DOSEN DAN STRATEGI UNIVERSITAS DALAM PENGEMBANGAN ILMU PENGETAHUAN
-
AJARAN DAN KARAKTER DALAM PERMAINAN ANAK
-
ATASI TRAUMA PASCA BENCANA DENGAN BERMAIN
-
SURGA TERSEMBUNYI SUMATERA BARAT, PESONA ALAM YANG JARANG DIJAMAH