HOME POLITIK KOTA PADANG PANJANG

  • Jumat, 14 Juli 2023

Ketua DPW NasDem, Fadly Amran : Menangkan Capres Anies, Target 100 Kursi DPRD Di Sumbar

Ketua DPW Partai NasDem Sumatra Barat, Fadly Amran.
Ketua DPW Partai NasDem Sumatra Barat, Fadly Amran.

Pd. Panjang (Minangsatu) - Menangkan Capres,  Anies Rasyid Baswedan, untuk menuju kursi RI. 1 pada Pilpres 2024 nanti. Partai NasDem Sumatera Barat bertekad meraih 100 kursi DPRD  di Sumatera Barat (Sumbar) pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 mendatang. 

Hal tersebut diungkapkan Ketua DPW Partai NasDem Sumatra Barat, Fadly Amran, saat menjawab Minangsatu.com, Jumat (14/7/2023) siang. Ditambahkan Fadly, di hasil Pemilu Legislatif 2019 lalu, Partai NasDem baru miliki 58 kursi DPRD tersebar di Kabupaten/ Kota dan Provinsi di Sumatra Barat, terangnya. 

Seiring makin dekatnya pesta Pemilu Presiden (Pilpres), kita dari jajaran pengurus, kader, dan simpatisan NasDem terus memperkuat barisan guna menghadapi Pileg dan Pilpres 2024. Termasuk mengoptimalkan dukungan para Relawan Capres Anies Rasyid Baswedan, tandas Fadly. (*)


Wartawan : Asril Dt Pangulu Batuah
Editor : Benk123

Tag :#padangpanjang, #nasdem, #anies

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com