HOME OLAHRAGA KABUPATEN AGAM

  • Senin, 1 Mei 2023

Derby Matua Di Final IPDP Cup 2023: Kopi Mos Akui Keunggulan IPDP Lawang 0-1

Rudi Doank (IPDP Lawang) terlibat duel sengit dengan Fachri Alhayani (Kopi Mos FC) sepanjang final IPDP Cup 2023
Rudi Doank (IPDP Lawang) terlibat duel sengit dengan Fachri Alhayani (Kopi Mos FC) sepanjang final IPDP Cup 2023

Agam (Minangsatu) - Laga bertajuk 'Derby Matua' tersaji pada partai final antara tuan rumah IPDP Lawang versus Kopi Mos FC pada laga IPDP Cup 2023, Senin (01/05/2023). 

Bermain di Lapangan Pasar Lawang Tigo Balai, Matur, Kabupaten Agam, IPDP Lawang berhasil kalahkan Kopi Mos dengan skor tipis 1-0. Gol semata wayang IPDP dicetak Abdul Hariz pada menit ke-60. 

Laga antara IPDP Lawang versus Kopi Mos berlangsung sengit sejak peluit babak pertama dibunyikan. Kopi Mos membuka peluang terlebih dahulu. Sepakan keras Mardiono dari luar kotak penalti berhasil dipatahkan kiper IPDP Ari Dinata. 

Lima menit berselang giliran IPDP lancarkan serangan balik. Umpan tarik Reyvan Rizqi Ilahi gagal dimanfaatkan Alif Saviola yang sudah berhadapan satu lawan satu dengan Kiper Kopi Mos Ridho Tamani. 

IPDP yang diperkuat Rudi Doank berhasil menguasai jalannya pertandingan. Beberapa serangan berbahaya yang dilancarkan IPDP berhasil dipatahkan Ridho Tamani. 

Kopi Mos yang mengandalkan serangan balik sesekali berhasil membahayakan pertahanan IPDP yang dikawal Ikhsan Sabili. Namun, hingga akhir babak pertama tidak ada gol yang tercipta. 

Memasuki babak kedua, tempo permainan semakin meningkat. IPDP kembali terlebih dahulu membuka peluang. Roni Doank yang mengirimkan umpan mengarah ke gawang berhasil diblok kiper Ridho Tamani. 

Peluang emas Kopi Mos datang dari kaki Gibran Tito. Tito yang mendapat umpan sodoran dari Adam Adnan berhasil mengelabui Ichsan Sabili, sayang sepakan Tito tipis di sisi gawang Ari Dinata. 

Kopi Mos kembali membuka peluang, sebuah umpan terukur Fachry Doriak ke kotak penalti berhasil di sundul Mardiono. Sayang sundulannya masih menyamping disisi gawang IPDP. 

Menit ke-60 publik tuan rumah bergemuruh. Lolos dari kawalan bek Kopi Mos, Reyvan berhasil lepaskan umpan tarik ke Abdul Hariz. Sepakan Hariz sempat ditepis Ridho Tamani, namun bola yang kembali mengarah ke kaki Hariz berhasil berbuah gol untuk keunggulan IPDP Lawang. 

Tertinggal satu gol membuat Mardiono cs meningkatkan intensitas serangan. Namun, penampilan apik kiper Ari Dinati membuat lini serang Kopi Mos mengalami kebuntuan. 

Hingga peluit akhir dibunyikan tidak ada lagi gol tercipta. IPDP Lawang keluar sebagai jawara IPDP Cup 2023.


Wartawan : Rivo Septian
Editor : boing

Tag :#minangsatu #kopimos #ipdplawang

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com