HOME HUKRIM KABUPATEN DHARMASRAYA
- Senin, 20 November 2023
Dalam Meningkatkan Keamanan Ketertiban Polres Dharmasraya Gelar Patroli Gabungan 3 Pilar

Dalam Meningkatkan Keamanan Ketertiban Polres Dharmasraya Gelar Patroli Gabungan 3 Pilar
Dharmasraya (Minangsatu) - Jajaran Polres Dharmasraya gelar Patroli Gabungan 3 Pilar. Dengan melibatkan personel Polri, TNI, dan Sat Pol PP daerah setempat, kegiatan tersebut dipimpin Kabag Ops Kompol Eliswantri, SH. MH, sekira pukul 22.30 Wib Sabtu (18/11/23)
Sebelum berangkat ke tempat sasaran, personil gabungan menggelar apel. Hal ini, untuk memastikan pemahaman terhadap SOP, sehingga tercipta keharmonisan dalam bertindak.
Adapun rute patroli mencakup lokasi strategis di wilayah hukum Polres Dharmasraya. Termasuk memantau kantor Bawaslu. Dilanjutkan meninjau lokasi dianggap rawan. Seperti, Simpang 4 Sikabau, SPBU Sikabau, Bank Nagari Pulau Punjung, Kantor KPU Dharmasraya, Jalur 2 Kantor Bupati Dharmasraya.
![]() |
Setelah itu, dilanjutkan dengan memantau Gudang Logistik KPU. Terkusus lagi, memantau keramaian di sepanjang Jalan Lintas Sumatera, tepatnya di wilayah hukum Polsek Pulau Punjung, yang sering dijadikan arena balap liar.
Kapolres Dharmasraya AKBP Nurhadiansyah, SIK, didampingi Kabag Ops Kompol Eliswantri, menyebutkan, bahwa tujuan patroli untuk memastikan keamanan dan ketertiban di berbagai lokasi strategis. Sehingga terjaga stabilitas wilayah, tanpa menemukan kegiatan melanggar hukum.
Kapolres juga memberikan apresiasi terhadap kolaborasi dari 3 Pilar, baik Polri, TNI, dan Sat Pol PP. Kegiatan bersama ini, mencerminkan komitmen untuk saling mendukung dalam menjaga keamanan masyarakat.
Editor : melatisan
Tag :#Operasi Tiga Pilar #Polres Dharmasraya #Tim Gabungan
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Bergabung ke Komunitas Whatsapp Dunsanak MinangSatu
-
Dua Kasus Penganiayaan Diselesaikan Secara Restorative Justice
-
Maling Kotak Amal Masjid Diringkus Unit Reskrim Polsek Sitiung I Koto Agung
-
Polsek Sitiung Dan Polsek Pulau Punjung, Amankan Ratusan Liter Minuman Tradisional Beralkohol Jenis Tuak
-
Empat Orang Pengedar Shabu Diamankan Polres Dharmasraya, Dua Diantaranya Wanita
-
Kabur Dari Rumah, Seorang Pelajar SMP Diamankan Satlantas Polres Dharmasraya Saat Berlangsung Operasi Cipkon
-
Tiada Lagi Jenderal Doni Monardo Catatan; Ilham Bintang
-
KECERDASAN BUATAN HAMPIR MENGUASAI SENDI-SENDI KEHIDUPAN, BISAKAH ANAK BANGSA BERSAING?
-
REVOLUSI DIGITAL: MENDEKATI PENTINGNYA TEKNOLOGIĀ DI ERA MODERN
-
MARAKNYA KASUS PENIPUAN BERMOTIF FILE PALSU
-
Flashcard Untuk Media Belajar Bahasa Inggris Anak Berkebutuhan Khusus