HOME BIROKRASI KABUPATEN SOLOK SELATAN
- Selasa, 11 Februari 2025
Bupati Dan Wabup Solok Selatan Jemput Aspirasi Masyarakat Dalam Musrenbang DiKecamatan SBH

Bupati dan Wabup Solok Selatan Jemput Aspirasi Masyarakat dalam Musrenbang DiKecamatan SBH
Solok Selatan (Minangsatu) – Masyarakat Kecamatan Sangir Batang Hari (SBH) antusias menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan yang digelar di halaman Kantor Camat SBH pada Selasa (11/02/2025). Acara ini turut dihadiri langsung oleh Bupati Solok Selatan, H. Khairunas, beserta Wakil Bupati, H. Yulian Efi.
Selain itu, Musrenbang ini juga dihadiri oleh Ketua DPRD Solok Selatan beserta anggota, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta tokoh masyarakat. Kehadiran berbagai elemen ini menunjukkan komitmen bersama dalam menyusun perencanaan pembangunan yang inklusif dan berbasis kebutuhan masyarakat.
Dalam sambutannya, Bupati Khairunas menegaskan bahwa Musrenbang merupakan forum strategis dalam merancang pembangunan daerah dengan melibatkan langsung masyarakat. Kehadiran dirinya bersama Wabup Yulian Efi adalah bentuk komitmen untuk menjemput aspirasi warga secara langsung.
"Kami hadir di sini untuk mendengarkan dan menyerap masukan masyarakat Kecamatan SBH. Kami ingin memastikan bahwa Musrenbang ini berjalan terarah dan selaras dengan visi dan misi kami dalam membangun Solok Selatan yang maju dan sejahtera," ujar Khairunas.
Ketua DPRD Solok Selatan dalam kesempatan yang sama juga menyampaikan pentingnya sinergi antara eksekutif, legislatif, dan masyarakat dalam perencanaan pembangunan.
Ia menegaskan bahwa aspirasi yang disampaikan dalam Musrenbang ini akan menjadi dasar dalam penyusunan kebijakan daerah yang berpihak kepada kepentingan masyarakat.
Tantangan dan Strategi Pembangunan 2025-2026
Bupati Khairunas juga menyoroti tantangan pembangunan di tahun 2025-2026, di mana seluruh daerah di Indonesia harus menyesuaikan perencanaan pembangunan dengan kebijakan nasional yang semakin terintegrasi. Dengan sistem perencanaan bersifat imperatif, daerah memiliki ruang gerak yang lebih terbatas dalam menentukan kebijakan pembangunan.
Menghadapi kondisi ini, Bupati menekankan pentingnya inovasi dan sinergi antarperangkat daerah dengan pemerintah pusat serta provinsi. Ia mendorong agar program nasional dan provinsi dapat berkontribusi secara maksimal dalam pencapaian pembangunan di Solok Selatan.
"Saya mengimbau seluruh perangkat daerah untuk terus berinovasi, mengoptimalkan sumber daya yang ada, dan memperkuat sinergi dengan pemerintah pusat serta provinsi. Dengan begitu, program-program yang ada dapat memberikan dampak nyata bagi kemajuan daerah," tegasnya.
Di akhir sambutannya, Bupati Khairunas mengajak seluruh elemen masyarakat untuk aktif memanfaatkan forum Musrenbang sebagai wadah menyampaikan ide dan usulan. Dengan partisipasi yang luas, pembangunan daerah dapat berjalan lebih efektif dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
"Mari bersama-sama mewujudkan Solok Selatan yang lebih maju dan sejahtera!" pungkasnya
Editor : melatisan
Tag :#Musrenbang #Aspirasi MAsyarakat
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
KABUPATEN SOLOK SELATAN RAIH PENGHARGAAN DARI PLN ATAS PELUNASAN TAGIHAN PJU TERCEPAT DI SUMATERA BARAT
-
BUPATI KHAIRUNAS DAN WABUP YULIAN EFI TERIMA SK PELANTIKAN DARI GUBERNUR SUMBAR
-
WABUP SOLSEL H. YULIAN EFI BUKA FORUM KONSULTASI PUBLIK RPJMD 2025-2029
-
BUPATI KHAIRUNAS DAN DANDIM 0309 SOLOK MATANGKAN PERSIAPAN TMMD, FOKUS PEMBUKAAN JALUR GUNUNG KERINCI
-
SEKDA SOLOK SELATAN TEKANKAN PRIORITAS PROGRAM DALAM MUSRENBANG KECAMATAN PAUH DUO
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU
-
TRADISI PACU KUDO: AJANG SILATURAHMI DAN TRADISI BERKUDA DI PAYAKUMBUH
-
MERAJUT KEBERSAMAAN DALAM KERAGAMAN: REFLEKSI DARI TADARUS PUISI & PAMERAN PUISI EKSPERIMENTAL
-
BEBERAPA MITOS YANG DIPERCAYAI MASYARAKAT MINANGKABAU SEBELUM MENINGGALNYA KERABAT/ORANG TERDEKAT
-
SIKAP TOLERANSI DAN RASA TOLONG MENOLONG DI BULAN SUCI YANG PENUH BERKAH