HOME KESEHATAN KABUPATEN AGAM

  • Selasa, 19 April 2022

Bupati Andri Warman Canangkan PID Dan BIAN Tingkat Agam

Bupati Agam, Dr H Andri Warman saat mencanangkan PID dan BIAN tingkat Kabupaten Agam
Bupati Agam, Dr H Andri Warman saat mencanangkan PID dan BIAN tingkat Kabupaten Agam

Agam (Minangsatu) - Bupati Agam, Dr H Andri Warman mencanangkan Gebyar Pekan Imunisasi Dunia (PID) dan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) tingkat daerah setempat Selasa (19/4/22).

Di kesempatan itu, Bupati Agam mengatakan, pencanangan Gebyar PID dan BIAN merupakan momentum peningkatan pelayanan imunisasi bagi masyarakat. Melalui Gebyar PID juga diharapkan makin meningkatnya kesadaran masyarakat dalam mencapai cakupan imunisasi sebagai benteng kesehatan masyarakat.

"Akses masyarakat terhadap pelayanan imunisasi yang berkualitas perlu ditingkatkan. Dikatakan, setiap anak di daerah itu harus dipastikan mendapat imunisasi rutin lengkap. Semoga momentum ini bukan hanya iven bulanan semata, tapi kegiatan sepanjang tahun, bagaimana kita meningkatkan pelayanan imunisasi kepada masyarakat," ungkapnya.

Disampaikan, pembangunan sektor kesehatan juga menjadi salah satu fokus pemerintah daerah. Pencanangan PID dan BIAN katanya, merupakan bagian dari upaya mewujudkan visi Kabupaten Agam.

"Pada kesempatan ini saya mengapresiasi Dinas Kesehatan yang telah menginisiasi pencanangan ini, semoga sektor kesehatan di Kabupaten Agam makin berkualitas," katanya.

Sementara, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Agam, dr Hendri Rusdian, M Kes mengatakan, pandemi Covid-19 berdampak terhadap penuruan cakupan imunisasi. Penurun cakupan tersebut terjadi mulai tingkat nasional, provinsi hingga kabupaten.

Menurutnya, perlu upaya strategis dalam meningkatkan kembali cakupan tersebut. Pencanangan PID dan BIAN merupakan salah satu upaya menggairahkan kembali imunisasi, khususnya di Kabupaten Agam.

"Mari kita jadikan momentum ini sebagai upaya strategis meningkatkan kembali kesadaran untuk melakukan tindak kolektif dalam mencapai cakupan imunisasi," ulasnya.*


Wartawan : M. Fadillah
Editor : Benk123

Tag :#padangpanjang

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com