HOME KESEHATAN KABUPATEN SIJUNJUNG
- Senin, 23 Maret 2020
Bungkam Coronavirus!: Ini Respon Bank Nagari Pulau Punjung Mengantisipasi Penyebaran Corona

Pulau Punjung (Minangsatu) - Terkait antisipasi penyebaran corona, Bank Nagari Cabang Pulau Punjung memberlakukan protokol berupa pengaturan jarak tempat duduk buat nasabah yang berurusan, sistem antri, dan bagi para pegawai diharuskan memakai masker serta menyediakan cairan pencuci tangan.
Untuk memastikan terlaksananya protokol itu, pimpinan Bank Nagari Cabang Pulau Punjung, Alber Junaidi terjun langsung memantau dan mengatur jarak duduk nasabah bank.
“Ini salah satu pencegahan penyebaran virus corona serta untuk menjaga kenyamanan para nasabah,” ungkap Albert Junaidi, Senin ( 23/3).
Menurutnya, kewaspadaan terhadap virus korona memang harus ditingkatkan. “Mencegah lebih baik daripada mengobati,” ucapnya.
Terkait dampak corona itu, Albert Junaidi mengakui memang pengunjung agak sedikit berkurang dibandingkan sebelum pandemi itu. "Mungkin karena masyarakat lebih memilih berdiam diri di rumah atau waspada. Tetapi pelayanan tetap berjalan seperti biasanya,” terangnya.
Editor : boing
Tag :#BankNagari#Corona#JagaJarak#Sijunjung
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
MENYAMBUT RAMADHAN, SIJUNJUNG GELAR DONOR DARAH
-
POLRES SIJUNJUNG TERUS GENJOT PEMBERIAN VAKSIN COVID-19
-
KAPOLRES SIJUNJUNG PANTAU VAKSINASI DI DUA KECAMATAN
-
WAGUB AUDY PUJI PERCEPATAN CAPAIAN VAKSINASI DI SIJUNJUNG
-
PELAJAR SMPN 7 SIJUNJUNG IKUT VAKSINASI COVID-19
-
DINAKHODAI ARISAL AZIZ, OPTIMISTIS MATAHARI KEMBALI BERSINAR TERANG DI SUMBAR
-
TRANSFORMASI PSIKOLOGI ANAK MELALUI PENDIDIKAN INKLUSIF DAN HUMANISTIK
-
PSIKOLOGI HUMANISTIK PADA TOKOH YASUAKI YAMAMOTO DALAM NOVEL “TOTTO-CHAN GADIS KECIL DI PINGGIR JENDELA” KARYA TETSUKO KUROYANAGI
-
MANARI DI LADANG URANG: ANTARA KEBEBASAN DAN KESADARAN SOSIAL DALAM BINGKAI KEARIFAN MINANGKABAU
-
BARA KATAJAM LADIANG,LABIAH TAJAM MULUIK MANUSIA: SEBUAH PRIBAHASA MINANGKABAU