HOME BIROKRASI KOTA SAWAHLUNTO
- Sabtu, 26 Oktober 2024
Anggota DPRD Sumbar Bagas Panyusunan Nasution Reses Serap Aspirasi Dan Masukan Masyarakat Barangin Sawahlunto

Sawahlunto (Minangsatu) - Anggota Komisi 1 DPRD Sumbar Fraksi Kebangkitan Bangsa (F - PKB) Bagas Panyusunan Nasution menggelar reses menyerap aspirasi masyarakat di daerah pemilihan Sumbar 6 di Kecamatan Barangin Kota Sawahlunto, Sabtu, (26/10)
Pertemuan berlangsung di kolam pancing Rico Alviano di Desa Kolok Mudiak Kecamatan Barangin Sawahlunto. Dalam pertemuan tersebut terungkap banyak aspirasi masyarakat baik di bidang peningkatan sarana infrastruktur publik, pertanian, lapangan kerja dan bantuan modal usaha UMKM
Salah seorang warga Yulina dari Dusun Kayu Gadang, Desa Santur Kecamatan Barangin mengaku sangat membutuhkan alsintan mesin bajak sawah. Ia meminta Bagas bisa mengupayakan pengadaan mesin bajak melalui dinas pertanian propinsi Sumbar untuk menggarap persawahan di daerahnya.
Berbeda dengan aspirasi Zulhendrik atau lebih akrab di sapa Mak Etek warga Dusun Ketaping Desa Talago Gunung, menurutnya masalah yang perlu di tindak lanjuti adalah masalah sungai, karena sangat rawan banjir dan di butuhkan pembanguan dam Bronjong.
" Kalau mesin bajak kami sudah ada cuma yang belum ada mesin alsintan untuk perkebunan cultifator. Kita punya lapangan sepakbola karena saat ini masih terbengkalai pembangunannya. Kami mohon bisa menjadi perhatian pak Bagas," ujar Zulhendrik
Menanggapi pertanyaan dan aspirasi masyarakat tersebut Bagas menjelaskan bahwa untuk pengadaan mesin bajak Sawah dapat diusulkan melalui kelompok tani yang disampaikan kepada pemerintah desa setempat. Kemudian dari dinas pertanian kota Sawahlunto bisa disampaikan kepada dirinya.
" Nanti melalui desa sampaikan ke dinas pertanian dengan menyusun RAB dan nanti bisa di sampaikan ke saya. Untuk pembangunan dam Bronjong pihak desa ajukan proposal ke PUPR Kota Sawahlunto selanjutnya nanti sampaikan ke saya nanti saya diskusikan dengan Dinas PSDA Sumbar. Jika nanti tidak bisa juga, bisa di titipkan melalui pokir saya," ungkap Bagas
Sementara aspirasi warga lainnya datang dari Martini, warga Kelurahan Durian 2 Kecamatan Barangin. Menurutnya di tempatnya banyak warga bekerja di sektor swasta sehingga perlu diperbanyak lowongan pekerjaan. Ia juga menyampaikan kebutuhan bantuan pendidikan untuk anak sekolah karena menurutnya beasiswa bisa menambah semangat anak untuk sekolah. Selain itu Martini menyampaikan bahwa program bedah rumah masih banyak yang belum di realisasikan dan meminta agar drainase jalan propinsi agar di perbaiki.
Menanggapi pertanyaan Martini tersebut Bagas mengatakan salah satu cara meningkatkan ekonomi masyarakat adalah dengan pengembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Dengan membentuk kelompok usaha bersama dikatakan Bagas secara otomatis akan membuka lapangan kerja. Pemerintah tentunya akan mensupport UMKM masyarakat tersebut dengan memberikan pelatihan dan membantu memberikan fasilitas modal usaha seperti bantuan CSR perusahaan.
" Untuk meningkatkan ekonomi masyarakat bentuklah UMKM nanti di propinsi ada pelatihan pelatihan untuk UMKM. Sekarang ini banyak penjualan UMKM melalui online. Dengan membentuk kelompok usaha bersama yang bisa membuka lapangan kerja. Sedangkan untuk mendapatkan bantuan permodalan dari pemerintah propinsi saat ini belum ada namun bisa kita upayakan melalui CSR perusahaan yang tentunya harus antri menunggu giliran," ungkap Irsal Saha ketua tim pemenangan Bagas pada pemilu 2024 menambahkan.
Kegiatan reses Anggota DPRD Sumbar Bagas Panyusunan Nasution berlangsung selama tiga hari di Kota Sawahlunto. Pada hari pertama dilaksanakan di Kediaman Bapak Jhon Reflita di Kecamatan Talawi. Sedangkan hari kedua dilaksanakan di dua tempat yaitu di kolam pancing Bapak Rico Alviano dan lapangan Volley Dusun Padang Malintang Desa Santur. Dan besok hari ketiga dilaksanakan di kantor Desa Kubang Tangah dan Desa Muaro Kalaban.
Editor : melatisan
Tag :#Anggota DPRD Sumbar #Bagas Panyusunan Nasution
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
PERINGATI HARKITNAS PEMDA SAWAHLUNTO BERIKAN PIAGAM DAN HADIAH ATLIT BERPRESTASI
-
WAWAKO SAWAHLUNTO JEFFRY HIBATULLAH TERIMA AUDIENSI 4 PELAJAR SAWAHLUNTO IKUTI SELEKSI PASKIBRA SUMBAR
-
WALIKOTA RIYANDA TERIMA KUNJUNGAN PIMPINAN TELKOMSEL WILAYAH SUMBAR
-
PLN UP3 SOLOK GANDENG APERSI DAN REI WUJUDKAN 3 JUTA RUMAH BERLISTRIK ANDAL
-
PEMKO SAWAHLUNTO RAIH WTP 10 KALI BERUNTUN
-
TRANSFORMASI PSIKOLOGI ANAK MELALUI PENDIDIKAN INKLUSIF DAN HUMANISTIK
-
PSIKOLOGI HUMANISTIK PADA TOKOH YASUAKI YAMAMOTO DALAM NOVEL “TOTTO-CHAN GADIS KECIL DI PINGGIR JENDELA” KARYA TETSUKO KUROYANAGI
-
MANARI DI LADANG URANG: ANTARA KEBEBASAN DAN KESADARAN SOSIAL DALAM BINGKAI KEARIFAN MINANGKABAU
-
BARA KATAJAM LADIANG,LABIAH TAJAM MULUIK MANUSIA: SEBUAH PRIBAHASA MINANGKABAU
-
BUKAN CUMA REBAHAN: CARA PRODUKTIF MENGISI LIBURAN SEMESTER