HOME OLAHRAGA KOTA PADANG PANJANG

  • Jumat, 29 Desember 2023

Meski Padat Jadwal, Duet Pj Wako Sonny Dan Pj Setdako Winarno Tetap Dampingi PSPP

Pj Wako Padang Panjang  Sonny Budaya Putra dan Pj Setdako Winarno.
Pj Wako Padang Panjang Sonny Budaya Putra dan Pj Setdako Winarno.

Pd. Panjang (Minangsatu) - Kendati miliki agenda padat di pemerintahan, duet Pj Wako Sonny Budaya Putra dan Pj Setdako Winarno, tetap luangkan waktu saksikan anak anak PSPP Padang Panjang berlaga di Liga 3 Asprov Sumbar

Kehadiran Sonny dan Winarno di setiap laga PSPP, sepertinya telah ikut berperan memberi suport anak didik Giri Apri ini untuk mempersembahkan hasil terbaik disetiap laga. Buktinya  kini skuad PSPP berhasil duduki peringkat juara di Grup. A.

Reputasi dicapai PSPP sekarang, tentu tidak hanya jadi kepuasan tersendiri bagi Sonny  selaku Ketum PSPP dan Winarno sebagaj Bendahara. Justru, ikut jadi kebanggan warga Padang Panjang disamping pengurus PSPP sendiri. 

Menurut, Aldi, 54, salah seorang warga Padang Panjang, Jumat (29/12/2023) siang, ia melihat kehadiran Pak Sonny dan Winarno disetiap laga  PSPP, telah melihatkan keseriusan dua pejabat publik ini untuk memajukan dunia sepak bola Padang Panjang. Hal ini, tentu perlu kita sambut positif, karena, telah puluhan tahun PSPP tenggelam pamornya, ujar Aldi. 

Besar harapan kita, semoga jembatan prestasi telah berhasil dirangkai ini bisa terus dipertahankan dan ditingkatkan. Setidak, untuk prestasi dicapai PSPP saat ini dunia sepak bola Kota Padang Panjang kembali diperhitungkan banyak orang di Sumatra Barat. Dampak lain, sepak bola Padang Panjang kembali bergairah, jelas Aldi. 

Selaku  Ketum PSPP, Sonny berharap dilaga laga berikut PSPP bisa meraih hasil terbaik untuk dipersembahkan pada masyarakat Padang Panjang. Pemerintah daerah bersama jajaran dan berbagai elemen di bumi Serambi Mekkah, senantiasa memberi suport untuk perjuangan PSPP dilaga berikut, ujarnya. 

 


Wartawan : Asril Dt. Pangulu Batuah
Editor : melatisan

Tag :#PSPP Padang Panjang #Liga 3 PSSI

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com