HOME SOSIAL BUDAYA KABUPATEN SOLOK
- Jumat, 5 Juli 2024
KPU Kabupaten Solok Luncurkan Tahapan Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati 2024
Singkarak, (Minangsatu) - KPU Kabupaten Solok meluncurkan Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Solok Tahun 2024. Peluncuran berlangsung di Dermaga Danau Singkarak, Kamis (04/07/24) yang ditandai dengan pemukulan gendang tansa Bupati Solok bersama Ketua KPU Sumbar, Ketua Bawaslu dan undangan lainnya.
Ketua KPU Kabupaten Solok diwakili Sio sambutannya mengatakan pihaknya berkomitmen menjalankan tahapan Pilkada 2024. Masyarakat juga diajak untuk terlibat aktif dengan menggunakan hak pilihnya pada 27 November 2024.
Dalam penyelenggaraan Pilkada Pemerintah Daerah Kabupaten Solok telah memfasilitasi dan mendukung seluruh tahapan pemilihan serentak nasional berupa mengucurkan dana hibah sebesar Rp 29 Miliar.
Agar pilkada berjalan lacar, ujar Sio, saat ini PANTARLIH sedang melakukan pendataan data pemilih pada 74 Nagari untuk menyalurkan hak pilihnya dengan jumlah 907 TPS yang tersebar di 14 Kecamatan.
Bupati Solok diwakili Editiawarman dalam sambutannya meminta kepada seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok agar bersikap netral dan mendukung Bawaslu dalam menindak ASN yang terbukti berpolitik praktis selama Tahapan Pilkada 2024.
"Saya meminta agar ASN, perangkat nagari, ataupun Wali Nagari harus bersikap netral. Oleh karena itu, berkolaborasi dengan Bawaslu untuk bersama-sama meminimalkan agar ASN, perangkat Nagari atau Wali Nagari tidak ikut dalam politik praktis," jelas.
"Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Solok mendukung secara penuh dan menyukseskan proses Pilkada serentak Nopember mendatang," katanya.
Terkait PSU untuk DPD RI, Ia menghimbau agar semua masyarakat Sumatera Barat agar menggunakan hak pilih dan datang ke TPS pada tanggal 13 Juli 2024. (*)
Editor : Benk123
Tag :#kabupatensolok
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
NINIAK MAMAK KOTO NAN OMPEK TOLAK KESEPAKATAN WALI KOTA PAYAKUMBUH DENGAN KAN
-
PT. SEMEN PADANG SERAHKAN 1000 PCS DUMBAG UNTUK PENANGGULANGAN MUSIBAH BANJIR DI KABUPATEN SOLOK
-
DUA JEMBATAN BAILEY YANG DIBANGUN PASCABENCANA DI KABUPATEN SOLOK SUDAH BISA DIGUNAKAN
-
JNE CABANG SOLOK SERAHKAN BANTUAN BENCANA BANJIR 10 TON SEMBAKO, OBAT-OBATAN DAN PAKAIAN
-
PEDULI KORBAN GALODO, 'RANG' AIA BATUMBUAK KIRIM BANTUAN KE SALAYO, MUARO PINGAI DAN SANIANG BAKA
-
“TEMBAK PATUIH”: MITOS EDUKATIF DALAM UNGKAPAN LARANGAN ULAKAN TAPAKIS
-
CHERRY CHILD FOUNDATION BERSAMA BERBAGAI KOMUNITAS SALURKAN BANTUAN KE WILAYAH TERDAMPAK BANJIR BANDANG DI PADANG
-
MENANAM POHON, MENUAI KESELAMATAN: KONSERVASI LAHAN KRITIS UNTUK KETAHANAN HIDUP KOMUNITAS.
-
MUSIBAH
-
KEMANA BUPATI TAPSEL