HOME EKONOMI KOTA PADANG PANJANG

  • Senin, 15 Januari 2024

Hasil Pantauan Pemko, Pasokan Bertambah, Harga Cabai Dan Bawang Merah Turun

Pusat penjualan kebutuhan harian warga di pasar pusat Kota Padang  Panjang.
Pusat penjualan kebutuhan harian warga di pasar pusat Kota Padang Panjang.

Pd.Panjang (Minangsatu) - Menyikapi kebutuhan masyarakat akan barang harian di kawasan pasar pusat Kota Padang Panjang. Pemko setempat melalui Bagian Perekonomian dan SDA, terus melakukan pemantauan perkembangan harga kebutuhan warga dikawasan pasar pusat. 

Dari pantauan minggu ke dia Januari, cabai hijau dan rawit serta bawang merah alami penurunan harga. Turunnya  harga komoditas ini, lantaran adanya tambahan pasokan dari daerah sentra produksi yang memasuki masa panen, ujar Kabag Perekonomian dan Sumber Daya Alam, Putra Dewangga, Ahad (14/1/2024) kemaren. 

Kemdian, cabai merah turun Rp6.334 dari Rp54.334 menjadi Rp48.000/kg. Cabai rawit turun Rp7.500 dari Rp55.000 menjadi Rp47.500/kg. Cabai hijau turun Rp1.667 dari Rp33.667 menjadi Rp32.000/kg. Bawang merah turun Rp2.667 dari Rp38.667 menjadi Rp36.000/kg. 

Secara umum, harga 51 komoditi relatif stabil. Fluktuasi terjadi pada 15 komoditas. Delapan di antaranya naik dan tujuh turun harga. Komoditi yang turun harga, di antaranya ikan kembung turun Rp3.334 dari Rp66.667 menjadi Rp63.333/kg. Bawang daun turun Rp2.000 dari Rp20 ribu menjadi Rp18 ribu/kg. Kacang kedele turun Rp250 dari Rp12.917 menjadi Rp12.667/kg.

Untuk komoditas utama yang naik harga, yaitu beras lualitas I, naik Rp333 dari Rp17.084 menjadi Rp17.417/kg.  Beras kualitas II naik Rp333 dari Rp16.167 menjadi Rp16.500/kg. Daging ayam broiler naik Rp1.000 dari Rp28.084 menjadi Rp29.084/kg. 

"Khusus daging ayam broiler, sudah naik selama enam kali berturut-turut, dikarenakan biaya pakan ternak yang masih tinggi," ungkap Putra.

Lalu, sawi bola naik Rp5.000 dari Rp8.000 menjadi Rp13 ribu/kg. Buncis naik Rp2.000 dari Rp10 ribu menjadi Rp12 ribu/kg. Wortel naik Rp4.000 dari Rp18 ribu menjadi Rp22 ribu/kg. Minyak goreng kemasan sederhana naik Rp166 dari Rp15.384 menjadi Rp16 ribu/kg. Minyak goreng kemasan premium naik Rp333 dari Rp19.667 menjadi Rp20 ribu/kg.

"Komoditas utama lain relatif stabil. Di antaranya beras kualitas III stabil pada harga Rp15.167. Gula pasir Rp17.666, tepung terigu segitiga biru Rp13.000, daging sapi Rp141.667, telur ayam ras Rp27.867, bawang putih Rp38.334, jagung pipilan.750/kg dan minyak goreng curah Rp15.000/kg," terang Putra. (*)

 


Wartawan : Asril Dt Pangulu Batuah
Editor : Benk123

Tag :#padangpanjang

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com