HOME BIROKRASI PROVINSI SUMATERA BARAT

  • Senin, 19 Juni 2023

Gelar Aksi Tanam Pohon Dan Bersih Pantai Padang, Gubernur Sumbar Apresiasi PLN, DLH, Dan Seluruh Partisipan

Sumber Foto : PLN UID Sumbar
Sumber Foto : PLN UID Sumbar

Padang, ( Minangsatu ) - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Se-dunia Tahun 2023, PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Barat bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sumbar menyelenggarakan Gerakan Bersih Pantai, bertempat di Pantai Purus Padang, Senin (19/06).

Gerakan Bersih Pantai juga diikuti ratusan peserta dari berbagai instansi pemerintah, BUMN, kader lingkungan, siswa-siswi, dan masyarakat sekitar. Turut hadir pula Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah, Wakil Walikota Padang Ekos Albar, dan Kadis Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sumbar Asben Hendri.

Selain bersih-bersih pantai, PLN UID Sumbar juga berikan bantuan Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) senilai Rp.100 Juta kepada Pokdarwis setempat. Bantuan ini adalah berupa 4 unit mini container, 8 unit tempat sampah, 15 unit tempat sampah gantung, 150 buah bibit pohon,  dan 2 buah jaring sampah.

Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi mengapresiasi PLN yang turut berkontribusi pada aksi pelestarian lingkungan pantai di Sumatera Barat ini. Gubernur berharap semakin banyak perusahaan, institusi, maupun masyarakat di Sumatera Barat yang pedulu dan menyadari pentingnya pelestarian lingkungan.

“Terimakasih kepada PLN, DLH, dan semua partisipan atas kerjasama dan dukungannya dalam mewujudkan lingkungan yang bersih, sehat dan bernilai, dengan mengadakan Gerakan Bersih Pantai ini. Seperti yang kita ketahui bersama, sampah plastik telah menjadi masalah kita bersama. Kegiatan seperti ini adalah langkah positif yang menunjukkan kita sudah mulai siap memerangi masalah sampah,’’ ungkap Mahyeldi kemudian. 

Mahyeldi menambahkan, perlu adanya kesadaran semua pihak bahwa perestarian alam Sumatear Barat adalah tanggung jawab bersama. ‘’Lagipula, apa yang akan kita jaga bersama saat ini akan kembali memberikan manfaat bagi kita di masa depan,’’ tegasnya kemudian.

Sementara Itu Manager Komunikasi dan TJSL PLN UID Sumbar Yenti Elfina mengatakan, kegiatan Gerakan Bersih Pantai ini dilakukan sebagai wujud komitmen PLN dalam mengatasi permasalahan pencemaran lingkungan. Momentum peringatan Hari Lingkungan Hidup, menurutnya, dirasa tepat untuk membangun _awareness_ masyarakat untuk bersama-sama melakukan aksi bagi lingkungan.

‘’Melalui kegiatan ini, PLN dan DLH Provinsi Sumbar berhasil mengumpulkan 636 kilogram sampah.  Tentu lewat kegiatan ini kami ingin seluruh insan PLN dan masyarakat memberikan kontribusi positif untuk meningkatkan kualitas  lingkungan di Kota Padang, yaitu lingkungan yang lebih bersih dan hijau,” tambah Yenti.

Gerakan yang dilakukan PLN ini juga merupakan komitmen perseroan terhadap prinsip Environmental, Social and Governance (ESG), yaitu dalam menciptakan kelestarian lingkungan. ‘’PLN terus berkomitmen untuk mendukung program lingkungan, mendukung pengelolaan hutan yang berkelanjutan, serta berupaya menghentikan kepunahan keanekaragaman hayati seperti landasan pada Sustainable Developments Goals (SDGs) ke-15,’’ jelas Yenti kemudian.

Sebelumnya, beberapa hari yang lalu, PLN UID Sumbar juga telah melakukan kegiatan serupa, yaitu Aksi Bersih Pantai dan Tanam Pohon, di sekitaran Pantai Air Manis, Sabtu (10/06). Kegiatan tersebut merupakan bagian atau turunan dari Kegiatan Bersih-Bersih Pesisir atau _Coastel Clean Up_ yang diadakan oleh PT PLN (Persero) Kantor Pusat bersama Dinas Lingkungan dan Kehutanan (DLHK), dan diikuti secara serentak oleh PLN Unit Induk di seluruh Indonesia.


Wartawan : Rilis/*
Editor : boing

Tag :#Pln #Bumn #Sumbar #AksiTanamPohon #Minangsatu

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com