HOME POLITIK KABUPATEN LIMAPULUH KOTA

  • Jumat, 1 Maret 2024

Caleg Terpilih DPRD Limapuluh Kota Anjas Asmara Dt. Tumanggung Gelar Syukuran Bersama Masyarakat

Anjas Asmara Dt. Tumanggung, caleg pemenang pemilu 2024 untuk DPRD Kabupaten Limapuluh Kota periode 2024-2029 gelar syukuran  di Pasar Sialang, Jumat (1/3/2024)
Anjas Asmara Dt. Tumanggung, caleg pemenang pemilu 2024 untuk DPRD Kabupaten Limapuluh Kota periode 2024-2029 gelar syukuran di Pasar Sialang, Jumat (1/3/2024)

Caleg Terpilih DPRD Limapuluh Kota Anjas Asmara Dt. Tumanggung Gelar Syukuran Bersama Masyarakat

Limapuluh Kota (Minangsatu) - Masyarakat Nagari Sialang, Kecamatan Kapur IX menggelar kegiatan syukuran atas suksesnya warga setempat mengantarkan Anjas Asmara Dt. Tumanggung sebagai salah satu caleg pemenang pemilu serentak 2024 ke DPRD Kabupaten Limapuluh Kota periode 2024-2029.

Acara syukuran yang digelar di Pasar Sialang, Jumat (1/3/2024) itu ditandai dengan pemotongan seekor kerbau dan puluhan kilogram ikan. Kegiatan syukuran itu merupakan bentuk ucapan terima kasih atas keberhasilan Anjas Asmara Dt. Tumanggung sebagai salah satu caleg DPRD terpilih yang diusung Partai Gerindra.

Kegiatan diwali sejak, Kamis (29/2/2024) dengan penyembelihan seekor kerbau. Usai disembelih, daging kerbau itu langsung dimasak oleh kaum ibu-ibu. Kegiatan tersebut tidak hanya dirayakan oleh anak nagari saja, tetapi anak nagari yang ada di rantau juga semringah mengikuti acara tersebut.

Dalam sambutanya, Anjas Asmara Dt. Tumanggung mengapresiasi dan berterima kasih kepada masyarakat Kecamatan Kapur IX, khususnya Nagari Sialang. Dikatakannya, bahwa masyarakat telah ikut serta menyukseskan pesta demokrasi pemilu serentak 2024 yang dihelat 14 Februari 2024 yang lalu dengan aman, damai, demokratis dan badunsanak.

"Terima kasih saya sampaikan kepada kita semua. Ini kemenangan kita bersama. Saya atas nama pribadi, keluarga dan seluruh tim pemenangan memohon maaf sebesar-besarnya jika ada salah selama proses pemilu ini berlangsung," ujar Anjas Asmara didepan seluruh masyarakat yang hadir.

Sementara itu salah seorang tokoh masyarakat Nagari Sialang, H. Edytiawarman pada kesempatan tersebut menyampaikan harapan masyarakat. Ia mengatakan, bahwa segenap masyarakat telah memberikan dukungan kepada Anjas Asmara dengan sepenuh hati, untuk itu ia berharap, bahwa harapan yang ditompangkan masyarakat tersebut dapat diwakili oleh Anjas Asmara di DPRD Limapuluh Kota nantinya.

"Semoga harapan kita dapat terwujud. Semoga Bapak Anjas Asmara dapat menjadi wakil rakyat yang betul-betul mengayomi masyarakat. Hingga aspirasi masyarakat dapat tersampaikan dan diwujudkan dimasa-masa yang akan datang," tuturnya.

Selain itu, Edytiawarman juga menyebut bahwa usai pemilu serentak 2024 juga bakal dilangsungkan pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024. Untuk itu, dia mengajak masyarakat untuk bersatu dalam menentukan sikap demi kemajuan daerah.

"Mari kita bersatu untuk kemajuan daerah yang kita cintai ini. Mari kita kedepankan musyawarah mufakat," tuturnya.

Sementara itu, DPC Partai Gerindra Kabupaten Limapuluh Kota, Zenia Casanova mengapresiasi dan takjub dengan kekompakkan masyarakat Nagari Sialang, Kecamatan Kapur IX. Menurutnya, kekompakkan masyarakat untuk memenangkan putra daerah pada konstestasi politik pileg 2024 patut diacungi jempol.

"Luar bisa, kekompakkan masyarakat mampu mendudukkan putra daerah di DPRD Kabupaten Limapuluh Kota. Semoga kedepannya kekompakkan ini terus dipertahankan," ucapnya.

Ia berharap, usai dilantik sebagai anggota DPRD Limapuluh Kota periode 2024-2029, Anjas Asmara Dt. Tumanggung tetap dekat dengan masyarakat. Sebab, masyarakat punya andil besar memenangkannya pada pileg 2024.

"Tentu dalam perjalanannya segala sesuatu menyangkut fungsi dan tugas sebagai wakil rakyat, diawali dari apa maunya masyarakat, mekanisme pokok pikiran anggota dewan tentu berdasarkan usulan dari masyarakat  melalui wali Nagari. Semoga Bapak Anjas DT. Tumanggung selalu ada dihati masyarakat,x pungkas Zenia Casanova.

Pada malam harinya, kegiatan dilanjutkan dengan acara hiburan, diantaranya serangkaian kegiatan kreatifitas anak nagari dan pertunjukkan seni.

 

 

 


Wartawan : Fegi Andriska Putra
Editor : melatisan

Tag :#Anjas Asmara Dt. Tumanggung #Pemilu 2024 #DPRD Kabupaten Limapuluh Kota #Syukuran

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com