HOME POLITIK KOTA PADANG PANJANG

  • Minggu, 12 November 2023

Caleg PKS Abrar, S. Ag, Siap Membawa Perubahan Untuk Warga Dan Tanah Kelahiran.

Caleg PKS Ustad Abrar, S. Ag, disela sela Aksi Bela Palestina, Ahad (12/11/2023) di Kota Padang Panjang.
Caleg PKS Ustad Abrar, S. Ag, disela sela Aksi Bela Palestina, Ahad (12/11/2023) di Kota Padang Panjang.

Caleg PKS Abrar, S. Ag, Siap Membawa Perubahan Untuk Warga dan Tanah Kelahiran.

Pd. Panjang. (Minangsatu) - Tokoh masyarakat Kelurahan Sigando, Kecamatan Padang Panjang Timur, Abrar, S Ag Dt Nan Balimo, kembali ter catat sebagai calon legislatif (Caleg) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk daerah pemilihan (Dapil) Padang Panjang Timur.

Abrar, sebelumnya pernah menduduki kursi DPRD Padang Panjang periode 2004-2009 dan 2009-2014. Setelah itu, pria juga ber_profesi sebagai pendakwah ini hijrah ke Sekayu Palembang.

Kini, atas panggilan bathin dan saudara di tanah kelahiran, tokoh adat cukup familiar dan miliki jiwa kepedulian tinggi ini kembali ke kampung halaman. Atas permintaan banyak warga Sigando, Abrar kembali ikut Caleg untuk Dapil PP Timur.

Sewaktu berbincang dengan Minangsatu disela sela Aksi Bela Palestina, Ahad (12/11/2023) mengatakan, dirinya kembali terjun ikut kompetisi kursi Parlemen di Pileg 2024, tidak hanya atas panggilan bathin, tetapi juga didasari suport masyarakat dan para kader di PKS.

“ Jika Allah, SWT merestui, dan masyarakat memberi amanah di 2024. Insya Allah, saya siap berjuang untuk masyarakat dan daerah,” ujar Ustad Abrar.  


Wartawan : Asril Dt Pangulu Batuah
Editor : melatisan

Tag :#Caleg PKS #Ustad Abrar #Aksi Bela Palestina

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com