HOME POLITIK KOTA PADANG PANJANG

  • Sabtu, 17 Februari 2024

Anggota DPRD Drs. Aditiawarman: Terimakasih Pada Warga Dan Kader Atas Dukungannya

Anggota DPRD Kota Padang Panjang, Drs. Aditiawarman.
Anggota DPRD Kota Padang Panjang, Drs. Aditiawarman.

Anggota DPRD Drs. Aditiawarman: Terimakasih Pada Warga dan Kader Atas Dukungannya

Pd. Panjang (Minangsatu) - Anggota DPRD Kota Padang Panjang dari Partai Bulan Bintang (PBB), sekaligus Calon Legislatif (Caleg) periode 2024-2029, Drs. Adotoawarman, menyampaikan ucapan terimakasih pada segenap kader PBB dan masyarakat atas dukungannya di Pileg 2024, kemaren. Terutama warga di Kecamatan Padang Panjang Timur.

Menurut Aditiawarman pada Minangsatu. com, Sabtu (17/2/2024) siang, untuk Pileg 2024 dari hasil penghitungan suara di TPS usai pencoblosan, ia mendapatkan perolehan suara sebanyak 887 suara. Untuk daerah pemilihannya Padang Panjang Timur, mungkin hanya PBB miliki 3 Caleg untuk Dapil_nya. " Memang, banyak orang yang meragukan PBB tak mungkin raih suara dengan kondisi Caleg 3 orang saja ", ujarnya.

Alhamdulillah, atas izin Allah dan kerja keras yang saya lakukan, setelah dihitung di beberapa TPS  di Dapil Padang Panjang Timur, suara saya mencapai jumlah 887 suara. Bagi saya pribadi, hal ini tentu tidak terlepas dari dukungan kader PBB dan masyarakat yang telah memberikan kepercayaan pada saya. ' Bahkan, ini membuktikan politik uang tidak selalu menjadi jaminan untuk meraih kepercayaan masyarakat ", ujar senator berlatar belakang petani ini.

Sementara Ketua DPC PBB Kota Padang Panjang, Hendra Saputra, SH, turut membenarkan jika partainya di Dapil Padang Panjang Timur hanya di dukung 3 orang Caleg. Dirinya bahkan tidak menduga jika PBB di Dapil Padang Panjang Timur mampu raih suara cukup signifikan melalui sosok Drs. Aditiawarman.

“ Kini, kita tinggal menunggu hasil penghitungan suara di KPU sekaligus pembagian kursi. Kepada kader dan warga, kita juga  tak lupa sampaikan ucapan terima kasih atas dukungan pada PBB di Pileg 2024 ini,” tutur Hendra.


Wartawan : Asril Dt Pangulu Batuah
Editor : melatisan

Tag :#Anggota DPRD #Kota Padang Panjang

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com