HOME AGAMA KOTA PADANG PANJANG
- Minggu, 12 November 2023
Wirid Bulanan, BKMT Padang Panjang Galang Bantuan Dana Untuk Palestina

Wirid Bulanan, BKMT Padang Panjang Galang Bantuan Dana Untuk Palestina
Pd. Panjang (Minangsatu) - Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kota Padang Panjang, Ahad (12/11/2023), menggelar Wirid bulanan untuk Palestina bertempat di Masjid Raya Jihad.
Dikesempatan tersebut, berhasil terkumpul sumbangan untuk dikirim ke. warga Palestina senilai Rp 1.602.000.
Ustaz H. Idris Al Hafiz, selalu pendakwah siang itu dalam ceramahnya mengusung tema “Untuk Palestina. Disampaikannya, Allah SWT tidak akan menghancurkan suatu negeri, sebelum mengutus Rasul kepada mereka untuk memberi peringatan. Hal ini dijelaskan dalam tafsir Surat Al-Qasas, Ayat 59.
“ Kita tidak cukup menjadi saleh, tetapi kita harus menjadi muslih,” ujarnya.
Sementara Wakil ketua BKMT Kota Padang Panjang, H. Perry Sy. Amir, turut mengimbau pengurus dan anggota BKMT se-Padang Panjang untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah, serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya silaturahmi dan kebersamaan dalam kebaikan, tandasnya.
Dikesempatan Wirid Bulanan BKMT se Padang Panjang ini, turut hadir Kepala Kantor Kementerian Agama Padang Panjang, Drs. H. Alizar, M.Ag, KUA Padang Panjang Timur, pengurus Masjid Raya Jihad, pengurus TK Jihad, pengurus dan anggota BKMT.
Editor : melatisan
Tag :#Wirid bulanan #BKMT Padang Panjang #Masjid Raya Jihad.
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Bergabung ke Komunitas Whatsapp Dunsanak MinangSatu
-
Kafilah Padang Panjang Ikuti TC Sebelum Bartolak Menuju MTQ Nasional Di Solok Selatan
-
Ustaz Heru Ajak Kaum Muslimin Berikan Dukungan Kepada Kemerdekaan Palestina
-
Kakan Kemenag Alizar Chan, Ajak Generasi Muda Kota Serambi Mekah Cintai Al Qur'an
-
Jamaah Sumbang Cincin Dan Anting Untuk Palestina Di Acara Di Gelar Majelis Mujahidin Pabasko
-
Padang Panjang Mengecam Serangan Zionis Israel Ke Palestina, Serta Ajak Warga Berdonasi
-
KECERDASAN BUATAN HAMPIR MENGUASAI SENDI-SENDI KEHIDUPAN, BISAKAH ANAK BANGSA BERSAING?
-
REVOLUSI DIGITAL: MENDEKATI PENTINGNYA TEKNOLOGIĀ DI ERA MODERN
-
MARAKNYA KASUS PENIPUAN BERMOTIF FILE PALSU
-
Flashcard Untuk Media Belajar Bahasa Inggris Anak Berkebutuhan Khusus
-
Warna Warni Wara Wiri