- Minggu, 16 November 2025
Wali Nagari Taluak IV Suku Ketat Di Grup B, Wakil Sijunjung Puncak Klasemen
Wali Nagari Taluak IV Suku Ketat di Grup B, Wakil Sijunjung Puncak Klasemen
Jambu Aia (Minangsatu) – Match Day 2 Wali Nagari Taluak IV Suku Cup II 2025 di Lapangan Kayu Gadih, Jambu Aia, Minggu (16/11/2025) berlangsung lebih ketat dibanding hari pertama.
Wakil Sijunjung WN Soccer bersaing dengan Tuan Rumah Taluak IV Suku (A) untuk memperebutkan pimpinan klasemen.
Laga pembuka antara Taluak IV Suku (A) menghadapi Persitha dari Pesantren Parabek sudah menyajikan pertandingan ketat. Match ini menjadi adu strategi Ambrizal Pero di kubu Taluak IV Suku (A) dan Risfandi di Persitha. 1 gol dari Zidan menjadi pembeda di laga ini. Taluak IV Suku (A) raih 3 poin perdana.
Partai kedua pertemukan wakil Sijunjung WN Soccer menghadapi Kubo wakil Kabupaten Pasaman. WN Soccer berpesta gol pada laga ini. Tak tanggung-tanggung, 8 gol diberondong anak-anak lansek manih ke gawang Kubo. Skor 8-1 menjadi penanda 3 poin untuk WN Soccer.
![]() |
Laga ketat terjadi di match ketiga. Taluak IV Suku (A) dan WN Soccer harus rela berbagi poin dengan skor akhir 0-0.
Sementara itu, di partai ke-4, anak-anak Parabek raih 3 poin perdana dengan kemenangan meyakinkan 5-1 atas Kubo. Namun, di laga ke-5, Persitha harus rela mengaku kalah atas WN Soccer 0-1.
![]() |
Laga sore itu ditutup dengan kemenangan besar tuan rumah atas Kubo 7-0. Hasil ini menempatkan Taluak IV Suku sebagai runner-up dan WN Soccer sebagai pemimpin klasemen Grup B. Meskipun meraih poin sama 7, namun WN Soccer lebih unggul gol memasukkan dibanding Taluak IV Suku, yaitu 9 berbanding 8.
Wali Nagari Taluak IV Suku Cup II 2025 dijadwalkan akan memainkan laga Grup C dan D, Sabtu dan Minggu depan (22-23 November 2025).
![]() |
Hasil Lengkap Pertandingan Grup B
1.Taluak IV suku (1) vs Persitha (0)
2.WN Soccer (8) vs KUBO (1)
3.Taluak IV Suku (0) vs WN Soccer (0)
4.Persitha (5) vs Kubo (1)
5.Persitha (0) vs WN Soccer (1)
6.Taluak IV Suku (7) vs Kubo (0)
Klasemen Akhir Grup B
1. WN Soccer 7 poin
2. Taluak IV Suku 7 poin
3. Persitha 3 poin
4. Kubo 0 poin
Editor : melatisan
Tag :#Wali Nagari Taluak IV Suku Cup II
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
WALI NAGARI TALUAK IV SUKU CUP II SELESAI, BINA MUDA JUARA KU-16 DAN MPCI JUARA KU-40
-
BABAK DELAPAN BESAR WALINAGARI TALUAK IV SUKU CUP: WAKIL TUAN RUMAH GAGAL KE SEMIFINAL
-
GRUP D WALI NAGARI TALUAK IV SUKU CUP II, IPDP LAWANG TEMANI ABC KAMPUANG DALAM KE FASE GUGUR
-
JAFRI SASTRA; AKADEMI NGGA HARUS WAH, YANG PENTING PROGRAMNYA JELAS!
-
LANJUTAN WALI NAGARI TALUAK IV SUKU CUP II, GRUP C: BINA MUDA LIMAPULUH KOTA SAPU BERSIH KEMENANGAN
-
“TEMBAK PATUIH”: MITOS EDUKATIF DALAM UNGKAPAN LARANGAN ULAKAN TAPAKIS
-
CHERRY CHILD FOUNDATION BERSAMA BERBAGAI KOMUNITAS SALURKAN BANTUAN KE WILAYAH TERDAMPAK BANJIR BANDANG DI PADANG
-
MENANAM POHON, MENUAI KESELAMATAN: KONSERVASI LAHAN KRITIS UNTUK KETAHANAN HIDUP KOMUNITAS.
-
MUSIBAH
-
KEMANA BUPATI TAPSEL


