HOME POLITIK KOTA PADANG PANJANG
- Jumat, 3 Mei 2024
Ustad Drs.H Alizar, M. Ag Ambil Formulir Cawawako Ke Partai Kebangkitan Bangsa

Pd. Panjang (Minangsatu) - Kepala Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kota Padang Panjang, Drs. H Alizar, M. Ag, Rabu kemaren, telah mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon (Balon) Wakil Wali Kota Padang Panjang periode 2024_2029 di Sekretariat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Turut mendampingi Alizar petang itu, beberapa orang tokoh masyarakat bumi Serambi Mekah.
Menurut Alizar, Kamis (2/5/2024) kemaren, tak ada aral melintang Agustus nanti saya sudah akhiri pengabdian selaku abdi negara (ASN). Diwaktu tersisa, saya akan menuntaskan program kegiatan Kemenag masih belum terlaksana. Terutama kegiatan pemberangkatan calon haji kota ini, disamping program lain disektor pendidikan dibawah lingkup Kemenag.
" Sekarang baru sebatas ambil formulir, sebagai bukti keseriusan kita ikut Pilkada ", tutur Alizar.
Sesuai UU No. 20 Tahun 2023, jika nama kita sudah ditetapkan sebagai Calon Wakil Wali Kota, otomatis status ASN kita sudah berakhir. Jadi, sekarang baru sebatas mengambil formulir sebagai peserta Pilkada. Karena kita sudah mengambil formulir, secepatnya kita akan melapor ke Kanwil Kemenag.
" Mudah mudahan dengan dukungan banyak lapisan warga, dan izin Allah, SWT langkah kita untuk mengabdi mendapat restuNya, " timpal Ketua Forum Kakan Kemenag Sumbar ini.
Editor : melatisan
Tag :#Ustad H Alizar Chan #Pilkada 2024
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
KETUA GERINDRA YULIUS KAISAR, HIMBAU KADER TETAP FOCUS MENGABDI UNTUK RAKYAT
-
KETUA KPU PULIANDRI OPTIMIS HASIL AKHIR MK TIDAK AKAN MENGUBAH
-
PELANTIKAN WAKO/WAWAKO PADANG PANJANG TERPILIH, BELUM ADA KEPASTIAN DARI KPU
-
DIBAWAH KEPEMIMPINAN MARDIANSYAH, PAN SUKSES ANTAR KADER KE KURSI CAWAWAKO PADANG PANJANG
-
KETUA GERINDRA PADANG PANJANG, YULIUS KAISAR: KRITIKAN MEDIA MENGINGATKAN KITA
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU
-
TRADISI PACU KUDO: AJANG SILATURAHMI DAN TRADISI BERKUDA DI PAYAKUMBUH
-
MERAJUT KEBERSAMAAN DALAM KERAGAMAN: REFLEKSI DARI TADARUS PUISI & PAMERAN PUISI EKSPERIMENTAL