HOME PENDIDIKAN KABUPATEN SIJUNJUNG

  • Selasa, 23 April 2019

UNBK SMP/MTs Di Sijunjung: Hari Pertama Server Rusak, Hari Kedua Lancar

Ramler, Kadisdikbud Sijunjung di SMPN 34
Ramler, Kadisdikbud Sijunjung di SMPN 34

Sijunjung (Minangsatu) - Kendatipun dihari pertama pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun ajaran 2018/2019 tingkat SMP/MTs, Senin (22/4), di Kabupaten Sijunjung mengalami kendala di salah satu sekolah pelaksana, namun di hari ke dua pelaksanaan UNBK kembali lancar.

Seperti yang disebutkan Kabid SMP, Yulius Maleni,  MM, didampingi Kasi Kurikulumnya Usman Gumanti, MM, Selasa (23/4),   bahwa di salah satu sekolah pelaksana, dihari pertama sempat gagal ujian dikarenakan adanya gangguan jaringan pada server komputer. Akibatnya 25 siswa dari MTSN 1 Sijunjung, tak bisa melaksanakan UNBK. "UNBK MTSN 1 ini memakai fasilitas SMKN 1 Sijunjung, karena gangguan pada server, UNBK hari pertama dimasukan ke jadwal UNBK susulan," terang Usman.

Dari 51 SMP dan 13 MTS, tahun ini yang mampu menjadi sekolah pelaksana hanya 35 sekolah, sementara sekolah yang belum mempunyai lengkap sarananya memanfaatkan fasilitas yang ada di SMA/SMK yang terdekat. Untuk tahun 2020, sambung Usman, semua SMP dan MTS sudah bisa menyelenggarakan UNBK sendiri.

Sebelum penyelengaraan UNBK ini, bagi kelas 9 (kelas 3 SMP/MTS) dilaksanakan Ujian  Akhir Sekolah Berstandar Nasional  (UASBN). UASBN ini berlangsung dari tanggal 1 s/d 8  April lalu.  Saat UASBN, peserta harus mengikuti jadwal untuk semua mata pelajaran yang diajarkan. Sementara UNBK yang penyelenggaraannya dari tanggal  22 s/d 25  April ini, hanya untuk empat mata pelajaran, masing masing dari hari pertama sampai akhir, Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan IPA.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Ramler, SH, MM, saat dikonfirmasikan membenarkan adanya salah satu sekolah pelaksana yang gagal melaksanakan UNBK. Karena pelaksanaan dengan komputerisasi, hal itu bukan kesalahan panitia, tapi karena ada gangguan jaringan.  "UNBK yang gagal dihari pertama dimasukan ke jadwal ujian susulan Senin depan," terang Ramler.


Wartawan : Syaiful Husein
Editor : T E

Tag :Dikbud sjj #unbk

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com