HOME PENDIDIKAN KABUPATEN AGAM
- Sabtu, 10 September 2022
Sensei Chika Wakili SMKN 1 Baso Pada Ajang Olimpiade Guru Nasional AGBJI 2022

Baso (Minangsatu) - SMK Negeri 1 Baso kini tengah eksis meningkatkan mutu sekolah, salah satunya dengan mengikuti berbagai kompetisi berskala nasional. Prestasi demi prestasi terus diraih oleh Sekolah yang terletak di Nagari Padang Tarok Kecamatan Baso ini. Sebut saja yang terbaru SMKN 1 Baso meraih juara 1 dalam ajang Festival Perkantoran Nasional tahun 2022.
Melanjutkan tren positif tersebut, SMKN 1 Baso mengirimkan wakilnya, Guru Bahasa Jepang Chika Falda Pasaribu, S. S. Gr pada ajang Olimpiade Guru Nasional (OGN) tahun 2022. Kejuaraan kali ini digelar oleh Asosiasi Guru Bahasa Jepang Indonesia (AGBJI) bekerja sama dengan The Japan Foundation.
Ditemui di Kampus SMKN 1 Baso di Padang Tarok, Jum'at (09/09/2022), Sensei Chika mengatakan, dalam persiapannya ia berupaya menyiapkan metode pembelajaran sesuai dengan tema yang diminta yaitu Pembelajaran Bahasa Jepang abad-21 .
“Selain menyiapkan metode, kita juga membuat Rancangan Pembelajaran (RPP), Power Point dan media lainnya untuk mendukung proses pembelajaran,” jelasnya.
Nantinya, lanjut Sensei, tiga penampil terbaik akan diundang AGJBI ke Jakarta untuk melaksanakan pembelajaran secara langsung.
“Mudah-mudahan saya daat meraih hasil terbaik dan pembelajaran ini dapat dikembangkan lagi di kelas yang lain. Semoga pembelajaran dengan tema-tema berikutnya bisa menggunakan metode yang menampilkan percakapan abad-21,” sahutnya.
Kepala Sekolah SMKN 1 Baso melaui Wakil Bidang Kurikulum, Vivi Andriani, S. Pd menyebut, Kepala Sekolah dan seluruh guru sangat mendukung Sensei Chika dalam mengikuti kompetisi guru nasional ini.
"Kita berkomitmen bersama-sama memajukan sekolah ini, termasuk dengan memberikan support untuk Sensei Chika pada ajang OGN AGBJI ini. Semoga Sensei bisa meraih hasil terbaik dan kembali membawa harum nama sekolah di tingkat nasional, " harapnya.
Editor : boing
Tag :#pendidikan #smkn1baso #ogn #agbji #chikafalda
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
SOSIALISASI DI SMKN 1 BASO, BANK NAGARI CABANG BUKITTINGGI INGATKAN PENTINGNYA MENJAGA INFORMASI PRIBADI
-
PENGAWAS SMK DISDIK SUMBAR; TIDAK ADA PERGANTIAN KURIKULUM, YANG ADA HANYA PENYESUAIAN
-
KUNJUNGI SMKN 1 BASO, H. NOFRIZON, S. SOS, M.M BAWA 'ANGIN SEGAR' UNTUK PENDIDIKAN VOKASI
-
TINGKATKAN SWADAYA MASYARAKAT DALAM MENINGKATKAN PRODUKSI SAYURAN SEHAT, TIM PKM UNAND BERIKAN PELATIHAN PEMBUATAN SAPRODI BERBASIS SUMBER DAYA LOKAL
-
SAYURAN SEHAT GAPOKTAN SEPAKAT CANDUANG KOTO LAWEH DIKEMBANGKAN MENJADI PRODUK OLAHAN OLEH TIM PKM UNAND
-
KONFLIK POLITIK DI INDONESIA: CERMIN KETEGANGAN SOSIAL ATAU KEGAGALAN DEMOKRASI?
-
UPAYA MELINDUNGI BAHASA ABORIGIN DI TENGAH ARUS GLOBALISASI
-
SEPAK TERJANG BUPATI ANNISA: MEMBANGUN PERADABAN DHARMASRAYA LEWAT PENDIDIKAN
-
DARI SUMATERA BARAT UNTUK INDONESIA: 80 TAHUN SUMATERA BARAT (1 OKTOBER 1945 - 1 OKTOBER 2025)
-
TENSI POLITIK OLAHRAGA NAIK JELANG MUSORPROV KONI SUMBAR, UPAYA INTERVENSI MENGKRISTAL