HOME PENDIDIKAN KOTA PADANG PANJANG
- Selasa, 14 Oktober 2025
Sekolah Keluarga Jadi Sarana Penguatan Peran Istri Dan Ibu Dalam Rumah Tangga
Sekolah Keluarga jadi Sarana Penguatan Peran Istri dan Ibu dalam Rumah Tangga
Pd Panjang (Minangsatu) - Peran istri dan ibu dalam membangun keluarga yang harmonis, menjadi fokus utama kegiatan Sekolah Keluarga digelar di Perguruan Diniyyah Puteri, Selasa (14/10/2025).
Kegiatan bertema “Keluarga Bahagia, Generasi Berkarya, Kota Sejahtera” diikuti peserta dari Kecamatan Padang Panjang Barat (PPB), dan Padang Panjang Timur (PPT).
Kegiatan diselenggarakan melalui kolaborasi Dinas Sosial PPKBPPPA bersama Tim Penggerak PKK Kota Padang Panjang, kegiatan bertujuan memperkuat karakter, dan peran perempuan sebagai pendamping suami dan pendidik utama bagi anak-anak di rumah.
Peserta mendapatkan materi tentang komunikasi efektif dalam rumah tangga, mulai dari cara menyampaikan perasaan, memahami emosi pasangan, hingga mengelola konflik dengan bijak.
Selain itu, diperkenalkan pula metode DeVaNa (Dengarkan, Validasi, Nada Rendah), sebagai pendekatan lembut dalam mendidik anak dengan penuh empati dan kesabaran.
Kegiatan ini juga menghadirkan sesi muhasabah diri, memberi ruang bagi peserta untuk merefleksikan diri, memperbaiki pola pikir, serta mensyukuri setiap nikmat yang telah diberikan Allah SWT.
Pemateri, Fauziah Fauzan El Muhammady yang merupakan pimpinan Diniyyah Puteri, berharap kegiatan ini mampu memberi dampak nyata bagi peserta, terutama dalam memperkuat keharmonisan keluarga.
“Saya berharap para peserta mendapatkan ketenangan hati, mampu memperbaiki pola asuh dan komunikasi di rumah, serta semakin dekat dengan Allah SWT. Dari keluarga yang kuatlah lahir generasi yang berkualitas,” ujarnya. (Asril Dt Pangulu Batuah).
Editor : melatisan
Tag :#Sekolah Keluarga
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
BUYA ALIZAR CHAN DILANTIK PIMPIN PERGURUAN THAWALIB PADANG PANJANG
-
LIMA SEKOLAH TERIMA PENGHARGAAN ADIWIYATA KOTA DAN NASIONAL 2025
-
WAKO HENDRI LUNCURKAN ALBUM KE DUA ANAK PAUD
-
PADANG PANJANG BOYONG TUJUH PENGHARGAAN DI MALAM APRESIASI PENDIDIKAN SUMBAR 2025
-
KOTO PANJANG LUNCURKAN SEKOLAH LANJUT USIA SEKAPUR SIRIH
-
“TEMBAK PATUIH”: MITOS EDUKATIF DALAM UNGKAPAN LARANGAN ULAKAN TAPAKIS
-
CHERRY CHILD FOUNDATION BERSAMA BERBAGAI KOMUNITAS SALURKAN BANTUAN KE WILAYAH TERDAMPAK BANJIR BANDANG DI PADANG
-
MENANAM POHON, MENUAI KESELAMATAN: KONSERVASI LAHAN KRITIS UNTUK KETAHANAN HIDUP KOMUNITAS.
-
MUSIBAH
-
KEMANA BUPATI TAPSEL